Golkar NTT Belum Bangun Koalisi

id Pilgub

Golkar NTT Belum Bangun Koalisi

Mohammad Ansor

"Golkar belum menentukan arah koalisi. Kami masih akan menggelar rapat untuk membahas arah koalisi," kata Mohammad Ansor.
Kupang (Antara NTT) - Ketua Harian DPD Partai Golkar Nusa Tenggara Timur Mohammad Ansor menegaskan partai berlambang pohon beringin itu belum menetapkan partai koalisi untuk bersama mengusung pasangan calon gubernur-wakil gubernur dalam ajang Pemilu Gubernur NTT pada 2018.

"Golkar belum menentukan arah koalisi. Kami masih akan menggelar rapat untuk membahas arah koalisi," kata Mohammad Ansor kepada Antara di Kupang, Rabu, terkait perkembangan koalisi Partai Golkar-NasDem yang bakal mengusung Jacky Uli-Melkianus Laka Lena sebagai bakal calon gubernur-wakil gubenur dalam ajang Pilgub NTT 2018.

Partai Golkar yang memiliki 11 kursi di DPRD NTT tampaknya tidak gerogi dengan teror politik dari Partai NasDem tersebut, namun hanya memandangnya sebagai dinamika politik. "Kami akan menggelar rapat perdana dengan Plt. Ketua DPD Partai Golkar NTT, Melkianus Laka Lena pekan ini untuk membahas perkembangan koalisi menjelang Pilgub NTT," kata Anshor.

"Nanti rapat baru kita bisa tahu lebih jelas, arah koalisi dan posisi calon dari Partai Golkar, apakah sebagai bakal calon gubernur atau wakil gubernur," kata anggota DPRD NTT dari Fraksi Partai Golkar itu.

Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah( DPW) Partai NasDem Nusa Tenggara Timur Aleks Take Ofong secara terpisah mengatakan, Partai Golkar dan Nasional Demokrat (NasDem) sudah menyepakati untuk berkoalisi mengusung pasangan calon Jacky Uly-Melkianus Laka Lena dalam Pemilu Gubernur dan Wakil Gubernur NTT pada 2018.

"NasDem sudah pastikan bakal calon gubernur Jacki Uly dan bakal calon wakil gubernur Melki Laka Lena dari Golkar," kata Ofong menegaskan.

Menurut dia, Partai NasDem hanya memiliki delapan kursi di parlemen, sementara syarat untuk mengajukan bakal calon gubernur yang ditetapkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai penyelenggara Pilkada minimal 13 kusri.

"Artinya, apa pun alasannya Partai NasDem tetap harus koalisi. Dan, koalisi itu akan dilakukan dengan Partai Golkar yang memiliki 11 kursi di DPRD NTT. Ini sudah final, tinggal menunggu jadwal untuk melakukan deklarasi pasangan calon," katanya optimsitis.

Dia juga menegaskan, tidak ada lagi proses survey bagi bakal calon gubernur yang akan di usung Partai NasDem, karena NasDem NTT sudah pastikan mantan Kapolda NTT Jacky Uly sebagai bakal calon gubernur dan Melkianus Laka Lena dari Golkar sebagai bakal calon wakil gubernur.