Tiga Gunung Batu Jadi Obyek Wisata Alam

id Bupati

Tiga Gunung Batu Jadi Obyek Wisata Alam

Pesona Wisata Gunung Fatuleu

"Pemerintah Kabupaten Kupang telah mendesaian program pentaaan terhadap tiga gunung batu di Fatuleu sebagai kawasan wisata," kata Bupati Ayub Titu Eki..
Kupang (Antara NTT) - Bupati Kupang Ayub Titu Eki mengatakan tiga gunung batu di pegunungan Fatuleu ditetapkan sebagai kawasan wisata alam di Nusa Tenggara Timur untuk dikunjungi wisatawan.

"Pemerintah Kabupaten Kupang telah mendesaian program pentaaan terhadap tiga gunung batu di Fatuleu sebagai kawasan wisata," kata Bupati Ayub Titu Eki kepada wartawan di Oelamasi, Rabu.

Bupati Ayub Titu Eki ketika ditemui di Kantor Bupati Kupang, 38 km arah timur Kota Kupang, mengatakan, rencana menjadi kawasan pegunungan alam Fatuleu sebagai kawasan wisata alam telah dibicarakan bersama tokoh adat serta masyarakat di Fatuleu.

Menurut dia, masyarakat Fatuleu sangat mendukung terhadap rencana pembangunan wisata itu, karena berdampak luas terhadap pembangunan ekonomi warga di daerah ini jika semakin banyak wisatawan yang berkunjung.

"Pemerintan telah membuat rencana pembangunan wisata alam di kawasan pegunungan Fatuleu meliputi gunung batu Fatuleu serta dua gunung batu di pegunungan Tajuin. Lokasi itu akan dikemas sehingga menarik dikunjungi wisatawan," tegasnya.

Ia mengatakan, berdasarkan rencana pemerintah Kabupaten kupang, pegunungan Fatuleu didesain sebagai tempat wisata alam bagi wisatawan yang tertarik dengan wisata panjat tebing.

Sedangkan lokasi gunung batu Tajuin, yang berada tidak jauh dari kawasan pegunungan batu alam Fatuleu, didesain sebagai lokasi wisata alam panjat tebing dan olahraga flaying fox (meluncur dari ketinggian) sambil menikmati pemandangan alam Pulau Timor.

Ia mengatakan, selain mengemas kawasan pegunungan Fatuleu sebagai tempat wisataw, pemerintah Kabupaten Kupang, melakukan penataan terhadap gua alam di pegunungan Tanini, Desa Oelbiteno, tempat Raja orang Timor, Sonbai bersembunyi ketika menghadapi tentara Belanda dan Jepang.

"Tidak jauh dari lokasi itu terdapat lokasi pemandian air panas bagi wisatawan yang ingin menikmati pemandian air panas," tegas Titu Eki.

Ia mengatakan, pemerintah pusat telah membangun jalan raya poros tengah menuju lokasi pembangunan Observatorium dilakukan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) menuju pegungan Timau yang akan melintasi beberapa lokasi wisata di Fatuleu tersebut.

Pembangunan jalan raya itu menurut Bupati Titu Eki, selain mendukung pembangunan Observatorium yang dilakukan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) juga untuk mendorong pembangunan sektor pariwisata di daerah ini.