Malaka tuan rumah turnamen Liga III seri NTT

id PSSI

Malaka tuan rumah turnamen Liga III seri NTT

Pembagian grup 21 tim ETMC 2019 di Malaka. (ANTARA FOTO/Istimewa)

"Ada 21 tim yang bertanding dalam turnamen ini, yang mana pembukaannya akan dimulai pada Jumat (5/7) hari ini di Malaka, kabupaten bungsu di NTT," kata Sekretaris PSSI NTT Lambert Tukan.
Kupang (ANTARA) - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Nusa Tenggara Timur menyatakan sebanyak 21 tim sepak bola akan bertanding dalam turnamen sepak bola Liga III El Tari Memorial Cup (ETMC) seri Provinsi NTT di Kabupaten Malaka.

"Ada 21 tim yang bertanding dalam turnamen ini, yang mana pembukaannya akan dimulai pada Jumat (5/7) hari ini di Malaka, kabupaten bungsu di NTT," kata Sekretaris PSSI NTT Lambert Tukan kepada ANTARA di Kupang, Jumat (5/7).

Ia menyebutkan dari 21 tim yang bertanding tersebut untuk pertama kalinya dalam sejarah pergelaran turnamen El Tari Memorial Cup ada dua klub yang tak memakai nama Pemda, yakni Bintang Timur Atambua (BTA) dari Kabupaten Belu dan klub Putra Oesao dari Kabupaten Kupang.

Disamping itu juga untuk ETMC kali ini jumlah tim lebih banyak jika dibandingkan ETMC yang dilakukan di Ende 2 tahun lalu. Pelaksanaan turnamen ETMC yang digelar dua tahun sekali tersebut dilaksanakan untuk mencari pemain-pemain muda berbakat asli NTT untuk kemudian dibina.

"Apalagi saat ini sedang ada seleksi untuk Pra PON, ini kesempatan bagi pemain muda NTT untuk menunjukkan kualitas bermain mereka agar bisa dilirik pelatih Pra PON NTT," ujar dia.

Lambert menjelaskan setiap hari akan dilakukan empat kali pertandingan yang dimulai pukul 15.00 WITA di Lapangan Besikama dan Kobalima, sementara di lapangan Betun bertanding pukul 18.00 WITA dan pukul 20.00 WITA. "Jadi ada tiga stadion yang digunakan dalam pertandingan ETMC yakni lapangan Besikama, Kobalima dan Betun," tuturnya.

Ia mengharapkan agar semua pemain dan ofisial serta pendukung masing-masing tim bisa menjaga sportifitas pertandingan. "Kami tak ingin terjadi hal-hal yang tak diinginkan di lapangan saat dilaksanakannya turnamen tersebut," demikian Lambert Tukan.

Baca juga: El Tari Memorial Cup jadi ajang seleksi pemain PON NTT
Baca juga: Lipsus - Kebangkitan sepak bola NTT