Jadi tuan rumah piala dunia U-20, suatu kebanggaan bagi Indonesia

id Indonesia

Jadi tuan rumah piala dunia U-20, suatu kebanggaan bagi Indonesia

Calon Ketua Umum PSSI Fary Djemi Francis menangkap bola ketika dilakukan pertandingan amal bagi korban gempa Maluku di Jakarta beberapa waktu lalu. (ANTARA FOTO/HO-Dok pribadi).

"Kita bangga dan bahagia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021 nanti. Ini sebuah kehormatan besar dari FIFA untuk Indonesia," kata Fary Djemi Francis.
Kupang (ANTARA) - Calon Ketua Umum PSSI Farry Djemi Francis mengatakan ditunjukannya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 adalah suatu kebanggaan tersendiri bagai bangsa ini.

"Kita bangga dan bahagia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada 2021 nanti. Ini sebuah kehormatan besar dari FIFA untuk Indonesia," kata mantan anggota DPR-RI dari F-Gerindra itu kepada ANTARA di Kupang, Minggu (27/10).

Hal ini disampaikannya berkaitan dengan dipilihnya Indonesia sebagai  tuan rumah Piala Dunia 2021 yang keputusan itu dibacakan oleh  Presiden FIFA, Gianni Infantino dalam FIFA Council Meeting di Shanghai, Cina, Kamis (24/10) lalu.

Mantan Ketua Komisi V DPR RI itu mengatakan penunjukkan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 ini juga tentunya akan berdampak positif bagi bangsa ini.

"Yang pasti, tim nasional Indonesia U-20 lolos ke putaran Piala Dunia untuk kedua kalinya, setelah pertama kali terjadi hampir setengah abad silam," tutur dia.

Ia mengatakan pada 1979 di Tokyo, Jepang, Indonesia juga lolos ke Piala Dunia junior dan berhadapan dengan Argentina, Polandia dan  Yugoslavia.

"Di semua pertandingan kita kalah, tapi keikutsertaan kita disana merupakan suatu kebangaan. Kali ini terjadi lagi, dan kita menjadi tuan rumah," tambah dia.

Menurut Fary Francis, tampilnya timnas Indonesia di Piala Dunia U-20 nanti tentu juga bisa menjadi etalase penting buat para pemain Garuda Muda.

"Mereka akan dipantau dan dilirik oleh banyak scouter klub-klub besar dunia nantinya,"  ujar Fary yang juga adalah pecinta olahraga sepak bola itu.
.
Kini, ada 10 stadion disiapkan untuk penyelenggaraan Piala Dunia U-20 pada 2021mendatang, antara lain di Jakarta, Bekasi, Bogor, Cikarang, Bandung, Solo, Surabaya dan Bali.