NTT tambah 25 pasien COVID-19

id NTT,Covid-19

NTT tambah 25 pasien COVID-19

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur, Meserasi Ataupah. ANTARA/Benny Jahang

Ada penambahan 25 orang pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 di NTT. Hari ini ada 25 orang semuanya berasal dari Kota Kupang
Kupang (ANTARA) - Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur menyebutkan adanya penambahan 25 orang pasien terkonfirmasi positif COVID-19 dari Kota Kupang sehingga jumlah kasus positif COVID-19 di NTT mencapai 948 kasus.

"Ada penambahan 25 orang pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 di NTT. Hari ini ada 25 orang semuanya berasal dari Kota Kupang," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Timur dr.Meserasi Ataupah ketika dihubungi di Kupang, Jumat, (20/11).

Ke-25 pasien terkonfirmasi positif COVID-19 itu terdiri dari empat kluster yaitu kluster Jakarta, Bandung, Mataram dan transmisi lokal.

Khusus dari kluster transmisi lokal kata Meserasi Ataupah ada 22 orang terdiri dari laki-laki tujuh orang dan perempuan sebanyak 15 orang.

"Salah satu pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 itu merupakan anak-anak berusia delapan tahun," kata Meserasi Ataupah.

Menurut dia jumlah pasien terkonfirmasi positif COVID-19 di NTT hingga saat ini sudah menembus 948 orang tersebar di 21 kabupaten/kota dan 283 orang sedang dalam perawatan dan karantina mandiri.

Sementara yang dinyatakan sembuh kata dia mencapai 648 orang serta 17 orang meninggal dunia akibat paparan COVID-19.

Baca juga: Kabupaten Lembata kembali laporkan 12 kasus baru COVID-19

Baca juga: Satgas dan kepolisian gelar operasi prokes COVID-19 di Kupang


Ia mengatakan, Kota Kupang masih menempati sebagai daerah tertinggi di NTT yang memiliki kasus positif COVID-19 dengan 342 kasus dan yang dinyatakan sembuh 146 orang sedangkan dalam perawatan medis dan karantina 185 orang dengan 11 orang meninggal dunia akibat COVID-19.