63 pasien COVID-19 di Kabupaten Kupang masih dalam perawatan

id NTT,COVID-19 kabupaten kupang

63 pasien COVID-19 di Kabupaten Kupang masih dalam perawatan

Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Kupang, Martha Para Ede (ANTARA/ Benny Jahang)

...Ada penambahan satu kasus meninggal dari sebelumnya hanya 69 orang bertambah menjadi 70 orang
Kupang (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur mengatakan pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 yang masih dalam perawatan dan isolasi mandiri di daerah itu masih tersisa 63 orang.

"Pasien COVID-19 yang sedang dalam perawatan ada 63 orang terdiri dari dua orang dalam perawatan di rumah sakit dan 61 orang lainnya melakukan isolasi mandiri di rumah," kata Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kabupaten Kupang, Martha Para Ede ketika dihubungi di Kupang, Jumat, (10/9).

Martha Para ede menjelaskan, 63 orang pasien yang dalam perawatan karena terpapar Corona itu berasal dari 11 kecamatan di Kabupaten Kupang.

Dia menjelaskan, pasien COVID-19 di daerah itu banyak yang melakukan isolasi mandiri karena hanya bergejala ringan tanpa memiliki sakit bawaan serius.

Ia menjelaskan, kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di kabupaten yang berbatasan dengan wilayah Oecusse, Timor Leste itu hingga Jumat (10/9) telah mencapai 2.665 orang sejak daerah itu dilanda pandemi COVID-19 pada Oktober 2020 lalu.

Selain itu menurut dia, pasien COVID-19 yang telah dinyatakan sembuh dari paparan virus Corona mencapai 2.532 orang.

Baca juga: Dinkes Kabupaten Kupang keberatan ditetapkan berstatus PPKM level IV

Ia menambahkan, pasien COVID-19 yang meninggal dunia karena terinfeksi virus Corona mencapai 70 orang.

Baca juga: Pemkab Kupang ingatkan wisatawan taat protokol kesehatan

"Ada penambahan satu kasus meninggal dari sebelumnya hanya 69 orang bertambah menjadi 70 orang," kata Martha Para Ede.