Kudus (ANTARA News) - Pohon Natal unik terbuat dari donat di sebuah swalayan di Kudus, Jawa Tengah, turut memeriahkan perayaan Hari Raya Natal.

Menurut Divisi Manajer swalayan Hypermart Kudus Aris Susetyo, pembuatan pohon natal dari donat tersebut dikerjakan oleh pegawai Hypermart hari ini dengan menghabiskan 1.000 donat.

Pembuatan pohon natal dari donat tersebut, melibatkan delapan pegawai, termasuk dalam penyusunannya hingga membentuk pohon natal yang dihiasai dengan pernik-pernik khas natal, seperti boneka sinterklass, dan lampu hias.

Donat yang dibuat, katanya, dibuat dengan hiasan warna yang berbeda-beda, seperti kuning, hijau, merah, dan putih. Adapun ketinggian pohon natal tersebut, kata dia, sekitar dua meter.

"Kami ingin menampilkan suasana berbeda dalam memeringati natal, karena sebelumnya hanya dimeriahkan dengan hiasan sederhana khas natal," ujarnya.

Pilihan donat, kata dia, karena merupakan makanan yang cukup disukai banyak kalangan, mudah dibuat dan harganya cukup murah, sehingga bisa dijangkau oleh semua kalangan masyarakat.

Selain untuk memeriahkan perayaan Natal, katanya, pengunjung juga bisa mendapatkan harga khusus untuk pembelian donat yang disiapkan di bawah pohon natal donat tersebut.

Setelah pohon natal selesai dibuat sekitar pukul 11.00 WIB, sejumlah pengunjung mulai memadati pohon natal dari donat untuk memilih donat yang hendak dibeli.

"Kami tertarik membeli donat, karena tersedia aneka macam rasa dan harganya juga cukup terjangkau," ujar salah seorang pembeli Azizah.
(ANT)

Editor: Desy Saputra
Copyright © ANTARA 2012