Palembang (ANTARA) - Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumatera Selatan membuka konter penerimaan zakat dan infaq  di sejumlah pusat keramaian seperti bandara dan mal atau pusat perbelanjaan modern.

"Konter zakat Baznas di sejumlah pusat keramaian di Palembang dan beberapa daerah lainnya itu dibuka sejak awal Bulan Suci Ramadhan hingga 3 Juni 2019 menjelang Hari Raya Idul Fitri 1440 Hijriah," kata Ketua Baznas Sumsel, Najib Haitami di Palemabng, Jumat.

Konter zakat yang dibuka Baznas Sumsel itu merupakan konter resmi, masyarakat diimbau tidak ragu menyalurkan zakat dan infaqnya selama bulan Ramadhan melalui tempat tersebut.

Menurut dia, pihaknya terus berupaya melakukan terobosan yang dapat mempermudah masyarakat membayar zakat dan memberikan infaqnya kepada masyarakat kurang mampu.

Untuk mempermudah masyarakat yang ingin berinfaq maupun berzakat, konter atau tempat-tempat penerimaan akan diperbanyak, katanya.

Potensi pembayar zakat dan infaq cukup besar di provinsi berpenduduk sekitar 8,6 juta jiwa ini yang mayoritas beragama Islam.

Dana zakat dan infaq yang diterima Baznas Sumsel dikelola dengan baik dan disalurkan kepada masyarakat yang berhak melalui lima program yakni Sumsel Makmur, Sumsel Cerdas, Sumsel Taqwa, Sumsel Sehat, dan Sumsel Peduli.

Melalui lima program itu diharapkan dapat menjangkau berbagai lapisan masyarakat yang tergolong kurang mampu untuk memenuhi kebutuhan hidup dan mengatasi berbagai masalah keuangannya.

"Masyarakat yang selama ini dibantu sudah cukup banyak berhasil ke luar dari kondisi kehidupan yang miskin dan mulai berpartisipasi mendukung program Baznas,", ujar Najib.

Pewarta: Yudi Abdullah
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2019