Gubernur NTT dorong stunting di TTU turun 4 persen

id stunting ntt,stunting kabupaten ttu,penanganan stunting ntt,gubernur ntt,puskesmas napan,timor tengah utara,ntt

Gubernur NTT dorong stunting di TTU turun 4 persen

Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat (ketiga kiri) saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Timor Tengah Utara, Pulau Timor. ANTARA/HO-Biro Humas Setda Provinsi NTT

Lakukan evaluasi setiap bulan, jangan tunggu timbang dulu baru kita cek...
Kupang (ANTARA) - Gubernur Nusa Tenggara Timur Viktor Bungtilu Laiskodat mendorong agar penanganan kasus kekerdilan (stunting) pada anak di Kabupaten Timor Tengah Utara, dijalankan secara baik agar angka prevalensi stunting bisa menurun sebesar 4 persen.

"Penanganan stunting di Kabupaten Timor Tengah Utara harus dilakukan dengan baik sehingga bisa turun 4 persen pada bulan timbang di Agustus nanti," katanya dalam siaran pers Biro Humas Setda Provinsi NTT yang diterima di Kupang, Rabu, (12/4/2023).

Ia mengatakan hal itu saat meninjau pelayanan Puskesmas Napan, Kabupaten Timor Tengah Utara, yang berbatasan wilayah dengan Distrik Oecusse, Timor Leste di Pulau Timor.

Laiskodat mengapresiasi penanganan stunting di Puskesmas Napan yang telah mencatatkan penurunan angka prevalensi hingga 0 persen.

Dalam kesempatan itu, ia meminta pimpinan dinas dan puskesmas agar di puskesmas-puskesmas yang masih mencatat angka prevalensi stunting yang tinggi, terus dilakukan evaluasi setiap bulan terhadap ibu hamil di bawah 2 tahun.

"Lakukan evaluasi setiap bulan, jangan tunggu timbang dulu baru kita cek," katanya.

Ia menambahkan, ketika ada bayi terindikasi mengalami stunting maka langsung diintervensi dengan pemberitaan makanan tambahan sehingga sebagai langkah pencegahan dini.

Gubernur dalam kunjungan itu juga berdialog dengan beberapa tokoh masyarakat Desa Napan serta menyerahkan berupa makanan tambahan, kelambu, serbuk kelor dan bubuk abate kepada warga setempat.

Selain di Puskemas Napan, Laiskodat juga meninjau pelayanan di Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Wini dan PLBN Napan yang sedang dalam proses pembangunan.

Baca juga: Bupati: 4.899 anak di Kabupaten Kupang kategori stunting

Baca juga: Klasis kota Kupang raih penghargaan gereja peduli stunting