Jakarta (ANTARA) - Operator seluler bagian dari Badan Usaha Milik Negara Telkom Group telah melakukan optimalisasi jaringan menjelang Konferensi Tingkat Tinggi ke-43 ASEAN di Jakarta demi mendukung kelancaran telekomunikasi acara tersebut.
"Telkomsel konsisten untuk terus berpartisipasi aktif dan berkontribusi terhadap kelancaran pelaksanaan rangkaian kegiatan KTT ke-43 ASEAN di Jakarta, yang akan menjadi ajang berbagai pertemuan bilateral di antara para pemimpin negara untuk menguatkan pencapaian visi ASEAN 2045 dengan memastikan kelembagaan ASEAN yang kuat dan kokoh," kata Direktur Jaringan Telkomsel Nugroho melalui keterangan resmi di Jakarta, Jumat, (1/9/2023).
Untuk mendukung kelancaran telekomunikasi KTT ASEAN pada 5-7 September, Telkomsel telah melakukan optimalisasi kapasitas dan kualitas jaringan pada lebih dari 2.590 menara BTS broadband.
Operator seluler tersebut juga menambah BTS 4G/LTE sebanyak 149 dan mengoperasikan 5 BTS bergerak COMBAT untuk mengantisipasi lonjakan lalu lintas komunikasi di beberapa lokasi, seperti penginapan, lokasi rangkaian acara KTT ASEAN, bandara dan destinasi wisata.
Telkomsel juga menggelar tambahan 7 BTS 5G untuk memperluas cakupan jaringan tersebut untuk menghadirkan pengalaman digital bagi delegasi KTT ASEAN.
"Momentum KTT ke-43 ASEAN di Jakarta mendatang juga akan mendorong kontribusi kami dalam mendukung komitmen Indonesia untuk menunjukkan potensi besar transformasi ekosistem industri dan kapabilitas digital terbaik negeri yang dapat meningkatkan daya tarik investasi strategis global dan kawasan regional bagi Indonesia," kata Nugroho.
Upaya menunjang pengalaman digital delegasi KTT ke-43 ASEAN di Jakarta juga ditunjukkan Telkomsel dengan menyediakan titik layanan pelanggan di sejumlah lokasi seperti bandara dan media center. Layanan pelanggan Telkomsel antara lain menawarkan bantuan untuk registrasi kartu prabayar dan IMEI, pengisian pulsa dan paket data dan aktivasi jaringan 5G.
Untuk delegasi internasional, Telkomsel bekerja sama dengan 382 perusahaan telekomunikasi seluler dari 180 negara asal delegasi antara lain untuk layanan roaming 4G dan 5G.
Baca juga: Hiburan - Telkomsel optimalkan layanan purnajual digital
Baca juga: Telkom resmi integrasikan layanan IndiHome ke Telkomsel
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Telkomsel lakukan optimalisasi jaringan jelang KTT ASEAN
Telkomsel optimalisasi jaringan jelang KTT ASEAN
Momentum KTT ke-43 ASEAN di Jakarta mendatang juga akan mendorong kontribusi kami dalam mendukung komitmen Indonesia untuk menunjukkan potensi besar transformasi ekosistem industri...