Kupang, NTT (ANTARA) - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) menghadirkan lapak pasar murah dalam acara Koepan Festival yang digelar di Alun-alun Kota Kupang.
“Kami berkolaborasi dengan Dinas Pariwisata, supaya masyarakat yang datang untuk menikmati acara Koepan Festival, juga bisa berbelanja di pasar murah ini,” kata Kabid Perdagangan Disperindag Kota Kupang Lenny Hermanus, di Kupang, Jumat.
Adapun Koepan Festival merupakan festival budaya dan UMKM lokal yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata Kota Kupang selama dua hari pada 11-12 April 2025.
“Dengan adanya pasar murah bersubsidi dalam festival ini, masyarakat bisa terbantu untuk membeli barang kebutuhan pokok dengan harga distributor yang lebih murah,” kata dia.
Ia mengatakan pasar murah ini bermanfaat karena menjelang Paskah 2025, sehingga bisa memenuhi kebutuhan masyarakat dengan harga barang yang lebih terjangkau.
“Biasanya mendekati hari Paskah, harga barang di pasar naik. Jadi kita mengadakan pasar murah agar bisa menjaga kestabilan harga dan ketersediaan barang pokok yang murah bagi masyarakat,” katanya.
Ia menyebutkan bahwa dalam pasar murah tersebut terdapat sepuluh jenis komoditas yang disediakan dalam bentuk subsidi.
Komoditas tersebut antara lain beras, minyak goreng, gula pasir, telur ayam ras, bawang merah dan bawang putih, cabe besar dan cabe kecil, daging ayam beku, dan daging sapi.
“Antusiasme masyarakat sangat tinggi untuk berbelanja di pasar murah ini,” katanya.
Ia juga mengatakan bahwa pasar murah bersubsidi terbuka bagi seluruh masyarakat Kota Kupang dengan persyaratan menunjukkan KTP untuk pendataan.
“Harapannya semakin banyak warga yang tahu dan datang ke pasar murah, karena momen jarang terjadi,” katanya.
Pihaknya akan mengadakan pasar murah selanjutnya di kelurahan yang lain dalam rangka menyongsong Paskah 2025.
