Kupang, NTT (ANTARA) - Wali Kota Kupang Christian Widodo saat memimpin apel perdana hari pertama kerja, Senin, meminta seluruh ASN di lingkup pemkot setempat untuk meningkatkan kinerjanya.

“Hari ini saya ingin melihat wajah-wajah yang siap bertempur bersama untuk Kota Kupang selama lima tahun ke depan,” kata Wali Kota Chris saat memberikan amanat dalam apel gabungan di halaman Kantor Wali Kota, Kupang, Senin pagi.

Ia menekankan pentingnya kinerja seluruh aparat pemerintahan kota melalui komitmen dan konsistensi selama bekerja ke depannya.

“Komitmen adalah awal untuk memulai sebuah pekerjaan, tapi konsistensi adalah yang terpenting agar kita bisa mengakhiri pekerjaan dengan baik,” ucapnya.

Ia menegaskan agar selama lima tahun ke depan pemerintah yang baru harus responsif dan komunikatif dalam menerima seluruh aduan warga.

“Kita sudahi hal-hal yang bertele-tele. Kita akhiri birokrasi yang berbelit-belit. Saya tahu birokrasi ada mekanismenya. Tapi kita harus kita bantu warga lebih cepat, jadi penting kolaborasi antara dinas terkait,” ucapnya.

Hal ini penting, kata dia, agar masyarakat bisa melihat dan mengalami perubahan yang nyata selama lima tahun ke depan.

“Banyak program yang sudah disusun oleh saya dan Wakil Wali Kota. Kami pasti ditagih oleh masyarakat, sehingga kami berdua akan tegas pada janji tersebut. Kami juga akan menagih kinerja para ASN agar bersama-sama mencapai tujuan ini,” kata dia.

Ia mengatakan ke depan pemerintah harus bekerja dengan cara berbeda dan inovatif agar mencapai hasil yang berbeda.

“Karena itu, bagi yang kinerjanya bagus akan ada penghargaan. Tapi, bagi yang tidak akan saya tinggalkan,” katanya.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Wali Kota Kupang pada apel perdana minta ASN berkinerja baik

Pewarta : Yoseph Boli Bataona
Editor : Anwar Maga
Copyright © ANTARA 2025