Kupang (AntaraNews NTT) - Komandan Pangkalan Udara El Tari Kupang Kolonel Arief Hartono mengatakan Panglima TNI Jenderal TNI Hadi Tjahjanto dijadwalkan akan mengikuti upacara pembukaan Excercise Pitch Black Royal Australia Air Force (RAAF) yang berlangsung pekan ini di Darwin, Australia.

“Sebelum bertolak ke Darwin, Australia Utara pada Selasa (24/7), Jenderal Hadi akan berkunjung ke Kupang, ibu kota Provinsi Nusa Tenggara Timur terlebih dahulu," kata Kolonel Hartono kepada pers di Kupang, Senin (23/7).

Danlanud El Tari Kupang menambahkan Panglima TNI akan menggunakan pesawat khusus TNI-AU dan dijadwalkan akan tiba di Pangkalan Udara El Tari Kupang pada pukul 16.30 WITA. "Beliau hanya transit dan meninjau Lanud El Tari," katanya.

Indonesia sendiri sebagai peserta dalam kegiatan latihan tempur terbesar di Australia yang akan diikuti oleh 1zz46 negara itu akan mengirimkan kurang lebih delapan pesawat tempurnya jenis F-16.

Latihan tempur Pitch Black, digelar setiap dua tahun sekali. Tahun ini Indonesia tidak melibatkan pesawat Sukhoi SU-27 maupun SU-30, namun memberangkatkan pesawat F-16 Block 52ID. Pesawat-pesawat yang dibawa tersebut merupakan pesawat yang baru pertama kali digunakan untuk latihan tempur bersama.


Pewarta : Kornelis Kaha
Editor : Laurensius Molan
Copyright © ANTARA 2024