Tim SAR gabungan temukan jasad korban terbawa arus sungai di Sikka

id Tim SAR gabungan, Kantor Basarnas Maumere, Supriyanto Ridwan, terseret arus sungai, meninggal, Sikka, NTT

Tim SAR gabungan temukan jasad korban terbawa arus sungai di Sikka

Tim SAR gabungan melakukan evakuasi jenazah warga Desa Masebewa, Kecamatan Paga, Kabupaten Sikka yang ditemukan meninggal usai terseret arus sungai. ANTARA/HO-Kantor Basarnas Maumere

...Korban berjenis kelamin laki-laki bernama Antonius Wela (62) yang terseret arus Sungai Ndewu di Desa Masebewa, Kecamatan Paga sejak 8 Juni 2024 lalu, kata Kepala Kantor Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan dalam keterangan yang diterima di Labuan Ba
Labuan Bajo (ANTARA) - Tim pencarian dan penyelamatan (SAR) gabungan dalam pencarian hari kedua akhirnya menemukan jasad seorang warga yang dilaporkan hilang terseret arus Sungai Ndewu di Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
 
"Korban berjenis kelamin laki-laki bernama Antonius Wela (62) yang terseret arus Sungai Ndewu di Desa Masebewa, Kecamatan Paga sejak 8 Juni 2024 lalu," kata Kepala Kantor Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan dalam keterangan yang diterima di Labuan Bajo, Senin, (10/6/2024).
 
Berdasarkan laporan keluarga korban, kata dia, korban yang beralamat di Desa Masebewa, pada Sabtu (8/7/2024) pukul 14.00 Wita berangkat menuju kebunnya dan menyeberangi Sungai Ndewu, namun hingga malam hari korban tidak kunjung kembali ke rumah.
 
"Pada Minggu (9/6/2024) sebelum keluarga melaporkan ke Kantor Basarnas Maumere ditemukan jaket korban di aliran sungai Jembatan Kaliwajo," katanya.
 
Usai mendapatkan laporan, Tim SAR gabungan langsung menuju lokasi dan melakukan pencarian hari pertama, namun belum membuahkan hasil.
 
Pada pencarian hari kedua, lanjut dia, Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban dalam kondisi meninggal dunia, lokasi penemuan sekitar 2,1 kilometer dari perkiraan korban terseret arus.

Baca juga: Basarnas gelar simulasi penyelamatan korban kapal terbakar di Labuan Bajo
 
Tim SAR gabungan selanjutnya membawa jenazah korban menuju Puskesmas Paga.

Baca juga: Basarnas-Kemenparekraf kerja sama kesiapsiagaan kedaruratan

Baca juga: Tim SAR evakuasi korban kapal pinisi patah kemudi di Labuan Bajo
 
"Adapun Tim SAR gabungan yang terlibat pada operasi SAR ini diantaranya Basarnas Maumere, Polsek Paga, Babinkamtibmas, Koramil 1603/Sikka, serta masyarakat setempat," katanya.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Tim SAR temukan jasad korban terbawa arus sungai di Sikka