Kupang (ANTARA) - Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur Irjen Pol Rudi Darmoko menyerahkan satu pompa air bersih untuk warga eks-pengungsi Timor Timur di Kampung Tokodede, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten Timor Tengah Utara.
Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Henry Novika Chandra dihubungi dari Kupang, Minggu, mengatakan pompa air yang sudah dioperasikan saat peresmian pada Sabtu (19/7) oleh Kapolda NTT itu bagian dari kepedulian Polri kepada masyarakat di wilayah perbatasan Indonesia-Timor Leste itu.
“Ini bukan hanya soal air bersih. Ini tentang menghadirkan harapan, kenyamanan, dan keadilan sosial bagi warga perbatasan. Inilah Polri yang bekerja untuk masyarakat,” katanya.
Ia mengatakan penyerahan bantuan tersebut ditandai secara simbolis melalui penekanan tombol sirene, disambut gembira warga saat air bersih mulai mengalir dari keran.
Warga di daerah tersebut, kata dia, memang kesulitan akan air bersih. Setelah penantian panjang, mereka bisa menikmati akses air bersih yang layak.
Selain memberikan bantuan pompa air bagi warga eks-pengungsi Timor Timur, Kapolda NTT Irjen Pol Rudi Darmoko saat berada di Kampung Sisali, Desa Humusu Wini, Kecamatan Insana Utara, Kabupaten TTU juga menyerahkan satu sumur bor kepada warga di daerah itu.
Penyerahan itu ditandai dengan pembangunan sumur bor yang secara simbolis dilakukan pemecahan kendi dan pembongkaran bata pertama, sebagai penanda dimulai pengeboran.
“Sumur itu diharapkan menjadi solusi atas keterbatasan akses air bersih di wilayah tersebut,” ujar dia.
Henry mengatakan kegiatan itu bentuk konkret semangat Polri untuk pengabdian kepada masyarakat.
Kapolda NTT Irjen Pol Rudi Darmoko, ucapnya, menginginkan kehadiran Polri tidak hanya dirasakan dalam hal penegakan hukum, tetapi juga pelayanan sosial dan kemanusiaan.
Dalam kesempatan itu, katanya, kapolda juga membagikan tas, buku, dan alat tulis kepada anak-anak di sekitar lokasi sebagai bentuk dukungan terhadap pendidikan generasi muda di kawasan perbatasan antar-negara.

