
Bupati : Pemerintah Siapkan Lahan Untuk Lapan

"Pemerintah sudah memiliki lahan di Tilong. Lahan itu akan dimanfaatkan pihak Lapan untuk program Pembangunan SDM Holistik dan Pusat Penelitian dan Teknologi Keantariksaan,"
Kupang, (Antara NTT) - Bupati Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Ayub Titu Eki mengatakan pemerintah menyiapkan lahan 43 hektare untuk pembangunan Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Holistik bersama Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) di Tilong Kecamatan Kupang Timur.
"Pemerintah sudah memiliki lahan di Tilong. Lahan itu akan dimanfaatkan pihak Lapan untuk program Pembangunan SDM Holistik dan Pusat Penelitian dan Teknologi Keantariksaan," kata Bupati Ayub Titu Eki kepada Antara di Oelamasi, Senin, (21/11).
Bupati Ayub Titu Eki ketika ditemui di Kantor Bupati Kupang di Oelamasi 38 kilometer arah timur Kota Kupang mengatakan selain untuk kepentingan iptek, di kawasan 43 hektare di Tilong sekitar 25 kilometer arah timur kota Kupang itu juga dimanfaatkan untuk pembangunan Sentra Industri Kecil dan Menengah dalam mendukung pembangunan ekonomi masyarakat.
"Dalam kawasan itu dibangun `home industry` seperti pengolahan saus tomat, pengolahan ikan, daging yang nantinya berkembang menjadi pusat pengolahan industri yang lebih modern di NTT," kata Titu Eki.
Ia mengatakan pemerintah Kabupaten Kupang juga membangun gedung olah raga (GOR) untuk peningkatan kualitas bidang olah raga di daerah ini.
"Kehadiran GOR itu akan menjadi pusat pembinaan atlet-atlet berprestasi di daerah ini," tegasnya.
Selain itu Pemkab Kupang juga membangun sekretariat bersama bagi pemangku adat dan pusat pembinaan budaya daerah agar potensi budaya unggulan daerah ini terus dilestarikan agar menjadi daya tarik bagi wisatawan yang berkunjung.
"Dengan demikian dalam kawasan itu nanti menjadi pusat pengembangan SDM holistik. Pemerintah juga menjadikan lokasi itu sebagai pusat pembinaan spiritual dan meditasi. Pemerintah akan mendesain lokasi itu sebagai tempat meditasi dan berdoa bagi semua umat beragama untuk berdoa sesuai agamanya masing-masing," ujar Bupati Titu Eki.
Ia mengatakan proses pembangunan fisik di kawasan Tilong itu mulai dilakukan pemerintah bersama Lapan tahun 2017 mendatang.
"Pemerintah Kabupaten Kupang telah membangun jalan raya menuju lokasi di Tilong. Tahun depan sudah mulai dilakukan pembangunan fisik di Tilong karena hasil pemantauan tim Lapan beberapa waktu lalu kawasan Tilong itu sangat ideal sebagai lokasi pusat penelitian ilmu pengetahuan dan teknologi keantariksaan," ujarnya.
Pewarta : Oleh Benidiktus Jahang
Editor:
Kornelis Aloysius Ileama Kaha
COPYRIGHT © ANTARA 2026
