Kupang (ANTARA) -
Tim SAR Gabungan memperluas wilayah pencarian bagi warga negara asing (WNA) asal China yang hilang saat berwisata di Long Pink Beach, Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Pencarian hari ini di permukaan laut Long Pink Beach sejauh tiga nautical mile dan pencarian di darat sejauh dua kilo meter dari lokasi kejadian," kata Kepala Kantor Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan selaku SAR Mission Coordinator dalam keterangan resmi dari Maumere, Kabupaten Sikka, Rabu, (4/10/2023).
Seorang wisatawan mancanegara bernama Yi Liu (27) hilang sejak Selasa (3/10) pukul 10.00 Wita saat berwisata di sekitar Long Pink Beach.
Wisatawan itu tidak ditemukan di atas kapal usai rombongan wisatawan naik kembali ke kapal wisata.
Dalam rekaman video terakhir, terlihat Yi Liu berjalan menggunakan pakaian snorkeling di bibir pantai tersebut.
Tim SAR Gabungan terdiri dari Pos SAR Manggarai Barat, Ditpolairud Polda NTT, Lanal Labuan Bajo, KSOP Labuan Bajo, Polres Manggarai Barat, dan nelayan di sekitar lokasi.
"Operasi pencarian korban dilaksanakan dengan dua Tim SAR Rescue Unit (SRU) yaitu Tim SRU I di laut dan TIM SRU II pencarian di darat," kata dia.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul:
Tim SAR Gabungan perluas pencarian WNA hilang di Long Pink Beach NTT