Darwin (ANTARA) - Tim sepak bola Bintang Timur Atambua (BTA) dari Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur berhasil melumat tim sepak bola dari negeri Kanguru Australia, Middle Asis FC Darwin dengan skor telak 3-0 dalam turnamen Arafura Games di Stadion Marrara Darwin, Australia Utara, Kamis (2/4).
Tiga gol tersebut masing-masing dicetak oleh Inocensius S Ati pada menit ke-18 dan 28 serta melalui kaki Muhammad Fajar pada menit ke-45 usai turun minum.
Gol pertama Inocensius dihasilkan setelah menerima umpan matang dari Firmus Lafu, sementara gol kedua Ino setelah menerima umpan manis dari Muhammad Fajar.
Sementara gol Muhammad Fajar dihasilkan setelah menerima umpan manis dari gelandang tengah BTA Arnoldus Yansen.
Pelatih BTA Ludovikus Mau mengapresiasi permainan anak asuhnya yang mampu mengimbangi permainan Middle Asis FC Darwin, meski anak asuhnya baru tiba di Darwin dalam penerbangan yang melelahkan dari Bandara Ngurah Ray Bali..
Beberapa kali Middle Asis berusaha menerobos masuk ke pertahanan BTA, namun sulit menerobos benteng pertahanan yang dijaga oleh kapten tim BTA Jose Monteiro dan Alex Buatmau.
Baca juga: Tim sepak bola Bintang Timur Atambua tiba di Darwin
"Secara umum anak-anak bermain dengan sangat bagus. Mereka mampu membangun kerja sama dengan baik sekaligus menerapkan strategi pertandingan yang sudah disampaikan oleh saya," ujar dia.
Ia menambahkan secara fisik memang tim asal Australia itu jauh di atas pemain BTA, namun secara teknik, stamina dan kecepatan BTA jauh lebih unggul.
"Saya kagum dengan mental dan stamina anak-anak. Walaupun kami hanya istirahat sebentar, karena pagi tadi baru tiba di Darwin, namun mereka mampu menampilkan permainan yang bagus," ujarnya.
Ludovikus memberi pujian kepada dua orang gelandangnya, masing-masing Firmus serta Jose Monteiro yang bermain sangat bagus dalam menghalau pergerakan lawan di kotak pinalti.
Sementara itu kapten tim Jose Monteiro menambahkan bahwa dirinya dan rekan-rekannya tak gentar sama sekali saat melihat fisik tinggi yang dimiliki oleh lawan.
"Kita bermain bagus malam ini. Intinya tadi kami di lapangan hanya saling mengingatkan dan saling suport agar tak melakukan kesalahan di lapangan," ujar Jose Monteiro.
Baca juga: Klub sepak bola BTA akhirnya terbang ke Darwin
Baca juga: Bintang Timur wakili Indonesia dalam turnamen Arafura Games
Bintang Timur Atambua lumat Australia 3-0
Tim sepak bola Bintang Timur Atambua (BTA) dari Kabupaten Belu, NTT berhasil melumat tim sepak bola dari negeri Kanguru Australia, Middle Asis FC Darwin dengan skor telak 3-0 dalam turnamen Arafura Games di Stadion Marrara Darwin, Australia Utara.