Pemkab Kupang Dukung "Upsus Siwab"

id Bunting

Pemkab Kupang Dukung "Upsus Siwab"

Bupati Kupang Ayub Titu Eki mendukung penuh program Upsus Siwab, yakni upaya khusus sapi induk wajib bunting di wilayah Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Pemerintah Kabupaten Kupang sangat mendukung program tersebut karena memiliki dampak positif bagi peningkatan populasi ternak sapi di daerah ini.
Kupang (Antara NTT) - Pemerintah Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur berkomitmen mendukung program upaya khusus (Upsus) sapi induk wajib bunting (Siwab) guna meningkatkan populasi ternak sapi di daerah ini.

Bupati Kupang, Ayub Titu Eki, ketika membuka kegiatan pencanangan program nasional Upsus Siwab tingkat Provinsi NTT di Desa Oelbiteno, Kecamatan Fatuleu Tengah, Jumat, mengatakan pemerintah Kabupaten Kupang sangat mendukung program tersebut karena memiliki dampak positif bagi peningkatan populasi ternak sapi di daerah ini.

Pemerintah Kabupaten Kupang menurut dia menargetkan 3.700 ekor sapi bunting 2017 melalui program upaya khusus sapi induk wajib bunting.

"Sebagai daerah penghasil ternak sapi terbesar di NTT tentu mendukung program nasional ini dengan mendorong peternak mengikuti program siwab agar populasi ternak sapi terus meningkat," kata Ayub.

Berdasarkan penetapan dilakukan pemerintah pusat, Kabupaten Kupang mendapat kuota program Upsus Siwab sebanyak 37.000 ekor sapi wajib bunting.

Pada tahun 2017 pemerintah Kabupaten Kupang menargetkan sebanyak 3.700 ekor sapi wajib bunting melalui inseminasi buatan.

"Sudah 1.500 ekor sapi induk di Kabupaten Kupang yang telah dilakukan inseminasi buatan untuk menghasilkan sapi berkualitas melalui program siwab. Saya yakin target 3.700 ekor sapi wajib bunting akan terealisasi hingga akhir tahun 2017," katanya.

Sebagai daerah lumbung ternak di NTT, Kabupaten Kupang memiliki program untuk membangun embung -embung kecil dalam mendukung program ketahanan pangan melalui program Siwab.

"Salah satu kendala dalam pembangunan sektor peternak di Kabupaten Kupang adalah ketersediaan air bagi ternak dengan membangun embung-embung kecil agar ternak di daerah ini tidak mengalami kesulitan air minum ketika musim kemarau," ujarnya.

Program siwab merupakan program nasional dalam meningkatkan produksi, populasi serta produktivitas sapi dengan memfokuskan peningkatan kelahiran ternak melalui inseminasi buatan (IB).