Pertumbuhan ekonomi Jiangxi hingga 9 persen

id jiangxi

Pertumbuhan ekonomi Jiangxi hingga 9 persen

Wakil Direktur Kantor Urusan Luar Negeri Provinsi Jiangxi, Huang Jiawen di Jiangxi, Minggu (1/9). (ANTARA FOTO/Bernadus Tokan)

Pertumbuhan ekonomi Jiangxi, salah satu provinsi di Republik Rakyat Tiongkok (RRT) setiap tahun rata-rata berada pada kisaran 8,6-9 persen.
Jiangxi (ANTARA) - Pertumbuhan ekonomi Jiangxi, salah satu provinsi di Republik Rakyat Tiongkok (RRT) setiap tahun rata-rata berada pada kisaran 8,6-9 persen.

"Pada tahun 2018, ekonomi Jiangxi tumbuh 8,6 persen, tetapi rata-rata tahunan berkisar 8,6-9 persen," kata Wakil Direktur Kantor Urusan Luar Negeri Provinsi Jiangxi, Huang Jiawen di Jiangxi, Minggu (1/9).

Dia mengemukakan hal itu, dalam pertemuan dengan delegasi wartawan Indonesia asal Nusa Tenggara Timur (NTT), Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Bali.

Menurut dia, pertumbuhan ekonomi ini menempatkan Provinsi Jiangxi berada pada urusan ketiga secara nasional di negara dengan penduduk terbesar itu.

Baca juga: Tiongkok inginkan NTT-Zhejiang kerja sama provinsi kembar

Huang Jiawen menambahkan, saat ini pendapatan di provinsi berpenduduk 46 juta jiwa itu, berada pada 3500 miliar dolar Amerika Serikat.
 
Kontribusi terbesar disumbang oleh sektor informasi dan pelayanan publik, yang di dalamnya termasuk pariwisata dan hiburan yang mencapai 50 persen.

Sementara sektor industri menyumbang 30 persen dan pertanian dan perkebunan hanya 10 persen, katanya menambahkan.

Penunjang ekonomi Jiangxi lainnya industri seperti pembuatan body pesawat, lensa, konduktor serta peralatan medis dan industeri lainnya.

Baca juga: NTT harapkan penerbangan langsung Beijing-Labuan Bajo

"Jadi ekonomi kami memang berkembang cukup baik, karena pemerintah menghendaki semua daerah harus berkembang di semua sektor," katanya menambahkan.

Dia juga berharap, delegasi wartawan dapat dapat memberikan informasi tentang Provinsi Jiangxi kepada dunia luar, khususnya kepada masyarakat Indonesia.

Harapan lain adalah, delegasi dapat menginformasikan tentang peluang-peluang innvestasi di daerah, agar investor dari Jiangxi dapat menanamkan investasi di Indonesia, katanya. 

Baca juga: Para jurnalis Bali dan Nusra berkunjung ke Tiongkok
Baca juga: Ribuan wisatawan kunjungi Museum China setiap hari