Kupang (ANTARA) - Nusa Tenggara Timur akan menjadi tuan rumah perayaan Pan Indo Hash 2019 yang akan digelar pada 1-3 Agustus 2019 dengan melibatkan ratusan pengusaha nasional.

"Kali ini kita sebagai tuan rumah Pan Indo Hash 2019 dan kami akan siapkan kegiatan ini sebagai bagian dari pengembangan pariwisata," kata Kadis Pariwisata NTT Wayan Darmawa kepada Antara di Kupang, Senin (25/3).

Ia mengatakan Pan Indo Hash akan menghadirkan ratusan pengusaha nasional yang memiliki hobi olahraga berjalan kaki dengan melintasi alam.

Selain itu, lanjut dia, kegiatan tersebut terbuka kemungkinan melibatkan pengusaha dari negara lainnya yang merupakan relasi para pengusaha nasional.

"Karena itu ini akan sangat bagus dan penting untuk promosi berbagai kekayaan pariwisata kita secara langsung," katanya.

Ia mengatakan selain promosi pariwisata, kegiatan itu akan membuka peluang terhadap minat investasi yang masuk ke daerah setempat.

Untuk itu, pihaknya juga berencana memfasilitasi pertemuan bersama para pengusaha yang terlibat dalam kegiatan tersebut.

"Prinsipnya kami menyambut baik kegiatan ini dan tidak hanya sebagai ajang promosi pariwisata namun juga untuk mendorong pertumbuhan investasi di NTT," katanya.

Baca juga: Merangsang wisatawan dengan perpustakaan pariwisata
Baca juga: Gubernur tetapkan Pasola sebagai agenda pariwisata tahunan
 

Pewarta : Aloysius Lewokeda
Editor : Laurensius Molan
Copyright © ANTARA 2025