Kupang (ANTARA) - Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur menyebutkan adanya penambahan dua orang pasien terkonfirmasi positif COVID-19 sehingga jumlah totalnya kini naik menjadi 7.026 orang.

"Kasus COVID-19 di Kota Kupang terjadi penambahan dua kasus sehingga terjadi peningkatkan pasien COVID-19 di daerah ini," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Kupang, Ernest Ludji di Kupang, Selasa.

Ia mengatakan setelah adanya penambahan dua pasien terkonfirmasi positif COVID-19 itu maka pasien yang dirawat karena terpapar virus corona juga bertambah menjadi 86 orang dari sebelumnya 84 orang.

Baca juga: Menkes sebut varian virus India dominasi COVID19 di Jakarta-Kudus-Bangkalan
Baca juga: Pasien COVID-19 sembuh di NTT capai 15.898 orang

Selain itu, menurut dia, pasien COVID-19 yang telah dinyatakan sembuh di ibu kota provinsi NTT ini mencapai 6.759 orang.

Menurut dia hingga saat ini sudah 181 orang yang meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona di Kota Kupang.

"Kasus kematian akibat COVID-19 di Kota Kupang yang mencapai 181 orang, termasuk yang tertinggi di NTT, sehingga diharapkan warga selalu waspada terhadap penyebaran COVID-19 dengan tetap mengikuti protokol kesehatan secara baik," katanya.

Meskipun program vaksinasi sudah dilakukan, namun warga Kota Kupang diminta tetap harus disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan guna menghindari adanya potensi penularan penyakit COVID-19, demikian  Ernest Ludji.

 

Pewarta : Benediktus Sridin Sulu Jahang
Editor : Kornelis Aloysius Ileama Kaha
Copyright © ANTARA 2024