Nelayan Flores Timur ditemukan dalam kondisi meninggal

id NTT,basarnas,korban hilang,nelayan hilang,flores timur, Andi Amuntoda

Nelayan Flores Timur ditemukan dalam kondisi meninggal

Tim SAR Kantor Pencarian dan Pertolongan Maumere saat melakukan operasi pencarian korban Adrianus Ama Lein (22) di perairan Flores Timur Provinsi Nusa Tenggara Timur, Kamis (31/8/2023). ANTARA/HO-Basarnas Maumere

...Korban telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dekat Pelabuhan Tobilota Kabupaten Flores Timur pada Kamis (31/8) pukul 05.00 Wita," kata Kepala Cabang Dinas kelautan dan Perikanan Provinsi Nusa Tenggara Timur wilayah Kabupaten Lembata , Flor
Kupang (ANTARA) - Adrianus Ama Lein (22) seorang nelayan hilang setelah sampan yang ditumpanginya terbalik saat mencari ikan di perairan Pelabuhan PPI Larantuka Kabupaten Flores Timur Provinsi Nusa Tenggara Timur, telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

"Korban telah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dekat Pelabuhan Tobilota Kabupaten Flores Timur pada Kamis (31/8) pukul 05.00 Wita," kata Kepala Cabang Dinas kelautan dan Perikanan Provinsi Nusa Tenggara Timur wilayah Kabupaten Lembata , Flores Timur, Sikka, Andi Amuntoda, Kamis, (31/8/2023).

Warga Desa Lobao Kecamatan Larantuka Kabupaten Flores Timur Nusa Tenggara Timur itu hilang setelah gelombang tinggi menerjang sampan yang ditumpangi korban bersama tiga temannya pada Minggu (27/8). 

Tiga teman korban berhasil menyelamatkan diri sedangkan korban hilang dalam peristiwa itu.

Menurut Andi Amuntoda korban ditemukan pertama kali oleh sejumlah nelayan dalam kondisi mengapung di permukaan air laut.

"Saat ditemukan korban sudah dalam kondisi meninggal," kata Andi Amuntoda.

Sementara itu tim SAR gabungan yang sudah melakukan pencarian hari kelima menerima informasi dari nelayan setempat pada pukul 05.30 Wita bahwa mereka menemukan sesosok jenazah dalam kondisi terapung di Perairan Desa Tobilota Kabupaten Flores Timur.

Tim SAR langsung menuju lokasi untuk melakukan pengecekan dengan hasil korban yang ditemukan oleh nelayan tersebut adalah Adrianus Ama Lein.

"Korban yang ditemukan itu adalah Adrianus Ama Lein yang hilang di perairan Pelabuhan PPI saat mencari ikan," kata Kepala Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan.

Korban ditemukan pada koordinat 08°21'21.13"S - 123° 0'19.40"E atau sekitar 1,33 Nautical Mile dari lokasi kejadian korban dilaporkan hilang.

"Setelah korban ditemukan langsung dievakuasi tim SAR gabungan ke RSUD Dr. Hendrikus Fernandez Larantuka sehingga dengan ditemukanya korban maka operasi SAR ditutup," kata Supriyanto Ridwan.

Baca juga: BMKG ingatkan nelayan waspada angin kencang di Mabar

Baca juga: Nelayan asal Sikka hilang saat mencari ikan ditemukan di Sulsel





 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Nelayan yang hilang di Flores Timur ditemukan dalam kondisi meninggal