Kupang (ANTARA) - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) Nikson Manggoa mengatakan sebagian besar logistik untuk Pilkada 2024 di daerah itu sudah tiba.
"Sebagian logistik sudah tiba. Kami juga sudah selesai melakukan penyortiran dan dinyatakan lengkap," kata Nikson Manggoa di Kupang, Rabu (16/10).
Dia mengatakan logistik Pilkada yang sudah tiba dan lengkap yakni kabel ties, bilik suara, kotak suara, tinta dan segel.
Sementara logistik yang belum masuk yakni sampul surat suara, plano rekapitulasi, surat suara dan formulir rekapitulasi (salinan).
Menurut dia, logistik yang belum tiba ini masih dalam proses dan diharapkan paling lambat akhir bulan ini sudah tiba karena masih akan dilakukan penyortiran untuk memastikan bahwa semua logistik sudah lengkap.
"Kami terus melakukan koordinasi dan juga tentu berharap, logistik yang belum masuk ini segera tiba untuk dilakukan proses lebih lanjut," katanya.
Dalam Pilkada Kabupaten Kupang diikuti lima pasangan calon yakni pasangan Korinus Masneno dan Selfester M Banfatin, pasangan Messerassi Baitnaveou Ataupah dan Maria Nuban Saku, pasangan Jerry Manafe dan Melianus Akulas.
Baca juga: KPU Kota Kupang buka layanan DPTb di sejumlah universitas
Dan pasangan calon Yosef Lede dan Aurum O. Titu Eki serta pasangan calon Bupati dam Wakil Bupati Kupang Melkisedek Eliaser Buraen dan Robby G. J. Manoh.
Baca juga: Mahasiswa perantau persoalkan peraturan pindah TPS di UU Pilkada ke MK
"Sebagian logistik sudah tiba. Kami juga sudah selesai melakukan penyortiran dan dinyatakan lengkap," kata Nikson Manggoa di Kupang, Rabu (16/10).
Dia mengatakan logistik Pilkada yang sudah tiba dan lengkap yakni kabel ties, bilik suara, kotak suara, tinta dan segel.
Sementara logistik yang belum masuk yakni sampul surat suara, plano rekapitulasi, surat suara dan formulir rekapitulasi (salinan).
Menurut dia, logistik yang belum tiba ini masih dalam proses dan diharapkan paling lambat akhir bulan ini sudah tiba karena masih akan dilakukan penyortiran untuk memastikan bahwa semua logistik sudah lengkap.
"Kami terus melakukan koordinasi dan juga tentu berharap, logistik yang belum masuk ini segera tiba untuk dilakukan proses lebih lanjut," katanya.
Dalam Pilkada Kabupaten Kupang diikuti lima pasangan calon yakni pasangan Korinus Masneno dan Selfester M Banfatin, pasangan Messerassi Baitnaveou Ataupah dan Maria Nuban Saku, pasangan Jerry Manafe dan Melianus Akulas.
Baca juga: KPU Kota Kupang buka layanan DPTb di sejumlah universitas
Dan pasangan calon Yosef Lede dan Aurum O. Titu Eki serta pasangan calon Bupati dam Wakil Bupati Kupang Melkisedek Eliaser Buraen dan Robby G. J. Manoh.
Baca juga: Mahasiswa perantau persoalkan peraturan pindah TPS di UU Pilkada ke MK