Kupang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Manggarai Provinsi Nusa Tenggara Timur fokus membangun infrastruktur dasar berupa pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan berbagai kecamatan dan desa guna mempercepat geliat ekonomi warga setempat.
"Pada tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Manggarai lebih fokus dalam membangun infrastruktur dasar seperti jalan dan jembatan. Pembangunan berbagai infrastruktur dasar itu menggunakan dana pinjaman daerah," kata Bupati Manggarai Heribertus Nabit, Senin, (22/5/2023).
Bupati Heribertus Nabit mengatakan hal itu terkait dimulainya pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir yang menghubungkan Desa Legu dan Desa Satar Loung Kecamatan Satarmese yang menelan anggaran mencapai Rp3,6 miliar.
Ia mengatakan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir di Kecamatan Satarmese sebagai awal dimulainya pemanfaatan dana pinjaman daerah untuk pembangunan infrastruktur dasar di Kabupaten Manggarai senilai Rp110 miliar.
Menurut Heribertus Nabit selain menggunakan dana pinjaman daerah dana untuk pembangunan di Kabupaten Manggarai juga bersumber dari DAK dan DAU spesific grant (SG).
Bupati Heribertus Nabit menegaskan tahun 2023 bagi Pemerintah Kabupaten Manggarai merupakan tahun kerja dengan melakukan berbagai pembangunan infrastruktur dasar bagi kebutuhan masyarakat Manggarai.
"Tahun ini orang bilang tahun politik tapi bagi pemerintah Kabupaten Manggarai merupakan tahun bekerja dengan segala cara kerja keras dan kerja cerdas," kata Bupati Heribertus Nabit.
Sementara itu Kepala Dinas PUPR Kabupaten Manggarai Lambertus Paput menjelaskan dana yang digunakan untuk pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir adalah sebesar Rp3.680.000.000,00.
Ia mengatakan secara umum, pembangunan jembatan, pembangunan jalan, rehabilitasi jalan dan pengembangan pemukiman di Kabupaten Manggarai adalah sebesar Rp80.221.333.000.
Camat Satarmese Damianus Arjo mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Manggarai yang telah merealisasikan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir .
Ia menjelaskan pada musim penghujan masyarakat selalu menggotong kendaraan roda dua saat air naik di jalur Wae Nanga Tilir sehingga pemilik kendaraan mengeluarkan biaya lebih untuk menyewa jasa penggotong sepeda motor..
"Mewakili masyarakat Kecamatan Satarmese menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai karena sudah merealisasikan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir," kata Damianus Arjo.
Baca juga: Pemda Manggarai bangga Labuan Bajo menjadi lokasi KTT ASEAN
Baca juga: Bupati Nabit berharap guru perbanyak inovasi pembelajaran
"Pada tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Manggarai lebih fokus dalam membangun infrastruktur dasar seperti jalan dan jembatan. Pembangunan berbagai infrastruktur dasar itu menggunakan dana pinjaman daerah," kata Bupati Manggarai Heribertus Nabit, Senin, (22/5/2023).
Bupati Heribertus Nabit mengatakan hal itu terkait dimulainya pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir yang menghubungkan Desa Legu dan Desa Satar Loung Kecamatan Satarmese yang menelan anggaran mencapai Rp3,6 miliar.
Ia mengatakan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir di Kecamatan Satarmese sebagai awal dimulainya pemanfaatan dana pinjaman daerah untuk pembangunan infrastruktur dasar di Kabupaten Manggarai senilai Rp110 miliar.
Menurut Heribertus Nabit selain menggunakan dana pinjaman daerah dana untuk pembangunan di Kabupaten Manggarai juga bersumber dari DAK dan DAU spesific grant (SG).
Bupati Heribertus Nabit menegaskan tahun 2023 bagi Pemerintah Kabupaten Manggarai merupakan tahun kerja dengan melakukan berbagai pembangunan infrastruktur dasar bagi kebutuhan masyarakat Manggarai.
"Tahun ini orang bilang tahun politik tapi bagi pemerintah Kabupaten Manggarai merupakan tahun bekerja dengan segala cara kerja keras dan kerja cerdas," kata Bupati Heribertus Nabit.
Sementara itu Kepala Dinas PUPR Kabupaten Manggarai Lambertus Paput menjelaskan dana yang digunakan untuk pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir adalah sebesar Rp3.680.000.000,00.
Ia mengatakan secara umum, pembangunan jembatan, pembangunan jalan, rehabilitasi jalan dan pengembangan pemukiman di Kabupaten Manggarai adalah sebesar Rp80.221.333.000.
Camat Satarmese Damianus Arjo mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Manggarai yang telah merealisasikan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir .
Ia menjelaskan pada musim penghujan masyarakat selalu menggotong kendaraan roda dua saat air naik di jalur Wae Nanga Tilir sehingga pemilik kendaraan mengeluarkan biaya lebih untuk menyewa jasa penggotong sepeda motor..
"Mewakili masyarakat Kecamatan Satarmese menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Manggarai karena sudah merealisasikan pembangunan jembatan Wae Nanga Tilir," kata Damianus Arjo.
Baca juga: Pemda Manggarai bangga Labuan Bajo menjadi lokasi KTT ASEAN
Baca juga: Bupati Nabit berharap guru perbanyak inovasi pembelajaran