Kupang (ANTARA) - Rektor Universitas Nusa Cendana (Undana) Kupang Prof. Ir Fredrik L Benu menilai bahwa satu tahun kepemimpinan Gubernur Viktor B Laiskodat dan wakilnya Josef Nae Soi sudah ada upaya untuk melakukan perubahan dan lonjakan besar.

"Selama satu tahun ini kalau dilihat memang belum terlalu signifikan hasilnya karena memang baru satu tahun. Tetapi hal positif yang dapat saya lihat bahwa sudah ada upaya dari keduanya untuk melakukan perubahan di NTT ini ," katanya kepada ANTARA di Kupang, Kamis (5/9).

Hal ini disampaikannya berkaitan dengan kinerja kerja dari Gubernur NTT Viktor B Laiskodat dan wakilnya Josef Nae Soi yang sudah bekerja selama satu tahun setelah terpilih dan dilantik menjadi orang nomor satu dan nomor dua di NTT.

Menurut Fredrik rasanya tidak adil kalau baru satu tahun memimpin langsung dievaluasi kinerjanya, namun satu hal yang diperhatikan adalah beberapa terobosan-terobosan yang merupakan langkah awal membangun NTT.

"Misalnya terobosan memproduksi garam yang tentu saja juga menjadi perhatian Presiden Joko Widodo, walaupun di luar itu ada beberapa hal yang harus diselesaikan oleh keduanya," tutur dia.

Baca juga: Gubernur NTT fokus benahi ekonomi dan infrasktruktur

Usaha produksi garam pada sejumlah wilayah di NTT, seperti di Desa Nunkurus, Kabupaten Kupang itu sudah lama berkembang semasa kepemimpinan Gubernur Frans Lebu Raya.

Di sisi lain, juga dimulainya pendidikan vokasi dengan pengiriman puluhan kaum milenial untuk belajar terkait vokasi di luar negeri.

"Walaupun hanya beberapa tetapi itu menunjukkan sudah ada ada niat dan bahkan sudah terlaksana. Itu adalah bukti loncatan besar," ujar dia.

Bahkan menurut dia, di tangan Viktor dan Josef SDM masyarakat NTT sudah mulai disentuh agar bisa membangun NTT.

Hal yang sama juga diakui oleh Prof Dr Aloysius Liliweri, guru besar Undana Kupang yang menilai bahwa banyak terobosan-terobasan baru yang diterapkan yang justru membutuhkan keberanian dari seorang pemimpin.

"Seperti penutupan Pulau Komodo, lalu mulai dilakukan ekspor rumput laut, adalah bukti kerja satu tahun kedua pemimpin NTT itu sudah berjalan dengan baik," tambah dia.

Kehadiran Viktor dan Josef sendiri juga memberikan kejutan terapi bagi bawahannya agar harus cepat bekerja dan berpikir untuk mengejar ketertinggalan.

Baca juga: Gubernur Viktor minta DPRD NTT terpilih bekerja maksimal
Baca juga: Pemprov kembangkan Aplikasi daring untuk menilai prestasi kerja ASN

Pewarta : Kornelis Kaha
Editor : Laurensius Molan
Copyright © ANTARA 2024