KPU Mabar tetapkan nomor urut pasangan calon Pilkada 2024

id KPU Manggarai Barat, NTT, Nomor Urut, calon Bupati-Wabup, Pilkada,Christo Mario Y Pranda-Richardus Tata Sontani,Edistasi

KPU Mabar tetapkan nomor urut pasangan calon Pilkada 2024

Pasangan bupati dan wakil bupati nomor urut 1 Christo Mario Y Pranda-Richardus Tata Sontani serta pasangan nomor urut 2 Edistasius Endi-Yulianus Weng di halaman Kantor KPU Manggarai Barat, NTT, Senin (23/9/2024). ANTARA/Gecio Viana

Mari kita jaga habitus ini makin baik sehingga demokrasi di Manggarai Barat naik kelas...
Labuan Bajo (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati, yakni Christo Mario Y Pranda-Richardus Tata Sontani mendapatkan nomor urut 1 serta Edistasius Endi-Yulianus Weng memperoleh nomor urut 2 untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
 
Penetapan nomor urut tersebut sesuai hasil pengundian yang dilaksanakan di dalam rapat pleno terbuka di halaman Kantor KPU Kabupaten Manggarai Barat, Senin.
 
"Hari ini 23 September 2024 sesuai dengan Peraturan KPU nomor 8 tahun 2024 KPU Manggarai Barat melaksanakan rapat pleno terbuka dengan agenda pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon bupati-wakil bupati yang akan berlaga dalam Pilkada Manggarai Barat 27 November 2024 mendatang," kata Ketua KPU Manggarai Barat Ferdiano Sutarto Parman.
 
Usai pengundian dan penetapan nomor urut, KPU Manggarai Barat memberikan salinan keputusan penetapan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati kepada Christo Mario Y Pranda-Richardus Tata Sontani dan Edistasius Endi-Yulianus Weng.
 
Calon bupati Manggarai Barat nomor urut 1 Christo Mario Y Pranda mengajak seluruh partai pendukung dan simpatisan untuk menyukseskan seluruh tahapan pilkada dengan damai.
 
"Demokrasi ada untuk menentukan pilihan oleh masyarakat, karena yang berdaulat adalah masyarakat biarlah rakyat yang menentukan dengan nurani masing-masing tanpa ada tekanan dan paksaan pihak-pihak yang bertanggungjawab untuk merusak demokrasi dan nilai-nilainya," katanya.
 
Ia juga meminta seluruh pendukungnya untuk tidak melakukan kerja-kerja politik yang dinilai mencederai semangat demokrasi seperti kampanye hitam dan menyebarkan ujaran kebencian.
 
"Mari kita jaga habitus ini makin baik sehingga demokrasi di Manggarai Barat naik kelas," ajaknya.
 
Sementara itu, calon bupati Manggarai Barat nomor urut 2 Edistasius Endi mengatakan pihaknya akan bertarung dalam pilkada dengan adil untuk mewujudkan Kabupaten Manggarai Barat yang aman, damai dan sejuk.

Baca juga: KPU sebut dua bapaslon bupati-wabup Mabar jalani pemeriksaan kesehatan
 
"Kontestasi pilkada kali ini kepada pasangan Mario-Richard mereka bukanlah musuh, bukan juga kawan mereka hanyalah lawan dan selesai 27 November 2024 nanti kita bersaudara, memang kita bersaudara," tuturnya.

Baca juga: Bapaslon Bupati-Wabup Edi-Weng menjadi pendaftar pertama Pilkada Mabar