Komunitas di Labuan Bajo tanam pohon kelapa peringati HUT RI

id Komunitas, Pemuda, Pemuda Manggarai Barat Bersatu, PMBB, Obe Hormat,Alam, Pariwisata, Labuan Bajo, Itho Umar, kemerdekaa

Komunitas di Labuan Bajo tanam pohon kelapa peringati HUT RI

Foto bersama dalam aksi peduli lingkungan penanaman anakan pohon kelapa oleh PMBB di Pantai Gorontalo Labuan Bajo. ANTARA/Gecio Viana

Penanaman anakan pohon di kelapa ini merupakan komitmen kami mengisi kemerdekaan bangsa sekaligus menciptakan pantai dan lingkungan yang indah dan segar, sehingga dapat dinikmati semua orang...

Labuan Bajo, NTT (ANTARA) - Komunitas pemuda di Labuan Bajo yang tergabung dalam Pemuda Manggarai Barat Bersatu (PMMB) menanam puluhan anakan pohon kelapa di pesisir Pantai Gorontalo dalam memperingati HUT ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024.

"Penanaman anakan pohon di kelapa ini merupakan komitmen kami mengisi kemerdekaan bangsa sekaligus menciptakan pantai dan lingkungan yang indah dan segar, sehingga dapat dinikmati semua orang," kata Ketua PMBB Obe Hormat di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu, (17/8).

Obe menjelaskan aksi peduli lingkungan yang dilakukan merupakan cara pemuda di Labuan Bajo mengapresiasi perjuangan pendiri bangsa yang berjuang untuk kemerdekaan bangsa sekaligus mengisi kemerdekaan dengan melestarikan dan merawat alam.

"Kami mengisi kemerdekaan dengan semangat memajukan Labuan Bajo tercinta dengan membuktikan kepada bangsa dan kabupaten ini bahwa PMBB lahir untuk melindungi dan menjaga kelestarian alam," katanya.

Tidak hanya menanam anakan pohon kelapa di sepanjang pesisir Pantai Gorontalo, lanjut dia, anggota PMBB juga melakukan aksi bersih pantai.

"Saya mengajak kita semua untuk menjaga pantai yang indah ini dengan tidak membuang sampah di sembarang tempat, buanglah sampah pada tempat yang tersedia, walaupun ini sederhana, tapi upaya kecil ini merupakan kesadaran kolektif untuk keberlanjutan alam sekaligus menciptakan pariwisata berkualitas," ungkapnya.

Ketua Panitia Pelaksana Penanaman Pohon Itho Umar mengatakan penanaman anakan pohon kelapa dilakukan untuk mengisi lahan kosong dan upaya penghijauan di area pesisir pantai Gorontalo yang ramai dikunjungi warga dan wisatawan.

"Kami berharap pengunjung atau wisatawan nantinya dapat berlindung dan bernaung di bawah pohon kelapa ini," katanya.

Baca juga: Pegiat konservasi siap lepas ratusan ekor tukik jelang HUT ke-79 RI

Melalui kegiatan itu, lanjut dia, diharapkan kesadaran warga lainnya untuk bersama menjaga kelestarian alam sekaligus memotivasi warga atau komunitas lainnya agar melakukan aksi peduli lingkungan serupa di Labuan Bajo.

Baca juga: Polairud Polda NTT bagi bendera Merah Putih sambut HUT RI

"Jika alam dijaga dengan baik kami yakin keindahan alam Labuan Bajo tidak akan pudar bahkan pariwisata kita semakin berkualitas karena semua berkomitmen melestarikan alam," katanya.