Paket Marhaen diharapkan perhatikan Sektor Olahraga

id Emelia

Paket Marhaen diharapkan perhatikan Sektor Olahraga

Emelia saat berada bersama warga Ende. (Foto Istimewa) (Foto Istimewa/)

Pilihan kaum muda tetap paket Marhaen, oleh karena itu kami berharap jika terpilih, paket Marhaen juga bisa memperhatikan nasib kaum muda khususnya di bidang olahraga

 

Kupang, (AntaraNews NTT) - Sejumlah kaum Muda di wilayah Wolowaru, kelurahan Roworena, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende mengharapkan Calon Wakil Gubernur NTT Emelia Julia Nomleni dari paket Marhaen memberikan perhatian lebih pada bidang olahraga di daerah itu.

  “Pilihan kaum muda tetap paket Marhaen, oleh karena itu kami berharap jika terpilih, paket Marhaen juga bisa memperhatikan nasib kaum muda khususnya di bidang olahraga," kata Yustinus Ketua Kaum Muda Wolowaru, Kabupaten Ende,Selasa (15/5).

 Hal ini disampaikan oleh Yustinus karena memang kaum muda di daerah itu terbilang terkenal dengan bidang olahraganya khususnya dalam bidang sepak bola.

 Yustinus mengaku bangga dan bersyukur karena akhirnya bisa bertemu langsung dengan Mama Emi sapaan akrab dari Emelia Julia Nomleni. 

 Dia berjanji bersama kaum muda lainnya siap bekerja untuk memenangkan paket Marhaen di Kabupaten Ende jika Mama Emi berjanji untuk memenuhi permintaan mereka.

“Kami siap untuk memenangkan paket Marianus Sae dan Emelia Julia Nomleni atau Paket Marhaen dalam Pilgub tahun ini,” tegasnya.

 Dalam kunjungannya ke Wolowaru, Mama Emi disambut ratusan warga dengan tarian adat hingga pengalungan selendang adat, sebagai simbol warga Ende mencintai paket Marhaen. 

Mama Emi juga mendapat sapaan adat dari Mosalaki (tua adat). Selain sapaan, Mama Emi juga mendapat nasihat hingga didoakan Mosalaki menggunakan bahasa daerah setempat. 

Mosalaki Karolus Baa mengatakan, ucapan adat itu sebagai bentuk nasihat dan doa dari mosalaki untuk Marianus Sae dan Mama Emi agar dilindungi Tuhan dan leluhur. 

  "Saya sebagai Mosalaki, mendoakan agar Paket Marhaen memenangkan Pilgub NTT," ujar Karolus. 

 Sebagai Mosalaki di wilayah Woloara, Karolus berjanji siap memenangkan Paket Marhaen. 

 "Kami terima di sini berarti kami anggap Mama Emi saudari dan anak kami. Kami siap menangkan Marhaen. Saya hanya meminta, jika paket Marhaen sebagai gubernur dan wakil gubernur, jangan lupa saudaramu di Woloara," imbuh Karolus.