"Sawit Baik" menyapa insan pendidikan di Bali

id sawit,pendidikan,minyak oil

"Sawit Baik" menyapa insan pendidikan di Bali

Kegiatan Kupas Tuntas Mitos dan Fakta Tentang Kelapa Sawit" dan Sawit @School: Sawit Sahabat Siswa pada 9 – 10 Juni 2023 di Kota Denpasar, Bali (ANTARA/HO-Sawit Baik)

...Jika kita termakan informasi yang disampaikan oleh Negara Eropa bahwa sawit itu deforestasi dan didorong untuk tidak menggunakan produk turunan minyak sawit, bayangkan seberapa besar hutan-hutan yang akan digunduli yang akan dimanfaatkan untuk mem

Kupang (ANTARA) - Penyebaran isu negatif sawit di dalam negeri ternyata tidak hanya marak dalam bentuk labelisasi no palm oil pada kemasan produk atau penggunaan public figure di media sosial untuk mengkampanyekan penolakan penggunaan produk sawit, namun bahkan sudah menyasar segmentasi spesifik yakni dengan adanya bahan ajar tekstual atau soal-soal ujian di beberapa sekolah yang eksplisit menerangkan sawit tidak ramah lingkungan.

Sebagai upaya menangkal isu negatif sawit di sekolah-sekolah dan mencapai tujuan promosi sawit, Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Bali dan Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Provinsi Bali untuk menyelenggarakan kegiatan Palm Oil EduTalk "Kupas Tuntas Mitos dan Fakta Tentang Kelapa Sawit" dan Sawit @School: Sawit Sahabat Siswa pada 9 – 10 Juni 2023 di Kota Denpasar, Bali. Kegiatan ini diikuti oleh Guru dan Siswa/i dari 9 kabupaten/kota se-Bali yang berlangsung secara hybrid.

"Guru dapat berperan menjadi motivator dan PGRI sebagai fasilitator, sementara siswa dapat menerima dengan baik informasi tentang sawit yang obyektif sehingga menjadi satu sinergi yang sangat baik sekali," kata Kepala Bidang Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan Dikpora Provinsi Bali I Gede Ketut Seputera dalam keterangan yang diterima, Rabu, (21/6/2023).

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pengurus PGRI Provinsi Bali I Komang Arta Saputra mengatakan bahwa "Saya khususnya hanya mengenal kelapa sawit untuk produksi minyak saja, namun pada hari ini kita diberikan kesempatan lebih jelas untuk mengetahui mitos dan fakta kelapa sawit. Dan tidak menutup kemungkinan untuk anak-anak generasi penerus kedepan akan menjadi pengusaha produk yang merupakan turunan daripada kelapa sawit karena banyak pengusaha di Bali yang sukses dengan produk berbahan baku kelapa sawit,".

Hadir sebagai narasumber, Bidang Komunikasi Kompartemen Media Relations GAPKI Fenny A. Sofyan memaparkan bahwa minyak kelapa sawit akan terus ada dan dibutuhkan, lantaran lebih dari 40 persen kebutuhan minyak nabati global menggunakan kelapa sawit.

Lebih lanjut Fenny menegaskan bahwa produk yang digunakan dalam mendukung 24 jam aktivitas sehari-hari masyarakat Indonesia merupakan produk yang mengandung minyak sawit. Hebatnya lagi, kelapa sawit juga menjadi komoditas zero waste yang semua bagian tumbuhannya dapat dimanfaatkan menjadi beragam produk bernilai guna dan ekonomi tinggi.

Wakil Sekretaris Jenderal APROBI, Irma Rachmania mengatakan, “Untuk kebutuhan energi, sawit itu bisa jadi biogas, biofuels (biodiesel, green diesel, green gasoline, dan green avtur), biomassa yang berasal dari cangkang misalnya (heater, boiler), serta electricity”.

Lebih lanjut disampaikan Irma, terkait bioavtur berbahan sawit, pemerintah Indonesia sudah melakukan uji coba bioavtur 2,5 persen di pesawat CN 235-220 pada September 2021 lalu dan akan melakukan uji coba kembali pada Agustus 2023 mendatang.

Bidang SDM dan Internasional APKASINDO Djono Albar Burhan mengatakan, "Jika kita termakan informasi yang disampaikan oleh Negara Eropa bahwa sawit itu deforestasi dan didorong untuk tidak menggunakan produk turunan minyak sawit, bayangkan seberapa besar hutan-hutan yang akan digunduli yang akan dimanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, di tengah fakta kelapa sawit sebagai minyak nabati dunia paling produktif,".

Lebih lanjut disampaikan Djono, kelapa sawit merupakan satu-satunya minyak nabati dunia yang memiliki sertifikasi berkelanjutan di dunia. Sementara minyak kedelai, rapeseed, biji bunga matahari, kelapa, zaitun, dan beberapa lainnya belum mengantongi sertifikasi berkelanjutan. Tidak hanya itu, sektor industri perkebunan kelapa sawit juga sudah terbukti membantu petani kelapa sawit dan masyarakat yang ada di sekitarnya yang bekerja secara langsung dan tidak langsung untuk meningkatkan perekonomian mereka.

Sementara itu, Direktur Utama dari PT Astungkara Sukses Makmur (Official Distributor Bali Soap) menegaskan bahwa minyak sawit dipilih banyak perusahaan sebagai bahan baku dalam produksi produk lantaran harganya yang terjangkau, mudah ditemukan, mudah diproduksi, kualitas minyak cenderung stabil, multifungsi, serta sustainable.

Dijelaskan Mahendra, sebagai bahan baku penting dalam produksi produk health care dan kosmetik, berdasarkan hasil riset diketahui bahwa kandungan dan peranan minyak sawit yakni untuk meremajakan kulit, kaya antiokasidan, mengandung vitamin E, menyehatkan rambut, tidak menyebabkan ketergantungan, kaya provitamin A, anticaking agent, dan menjadikan produk yang digunakan awet di kulit.

Tidak hanya pemaparan materi, dalam kegiatan ini juga dilakukan demo produksi lilin dan sabun berbahan dasar minyak jelantah sawit yang disampaikan oleh Dosen yang juga Ketua Upiks Fakultas Teknologi Pertanian Universitas Udayana, Dr. Dewa Ayu Anom Yuarini.

Menurut Dr. Dewa Ayu, dalam proses pembuatan lilin tersebut, minyak jelantah yang akan digunakan harus dimurnikan terlebih dahulu dengan menggunakan arang aktif, ampas tebu, atau kulit pisang yang sudah dikeringkan dengan formulasi 1:10. Alat dan bahan yang dibutuhkan minyak jelantah yang sudah dimurnikan, parafin, pewarna based oil, sumbu, cetakan, dan pengharum.

Kegiatan Palm Oil EduTalk "Kupas Tuntas Mitos dan Fakta Tentang Kelapa Sawit" & Sawit @School: "Sawit Sahabat Siswa" diikuti oleh sekitar 300 Guru dan Siswa/i dari 9 kabupaten/kota se-Bali yang berlangsung secara hybrid.

Kegiatan Sawit @School dilaksanakan di SMA N 7 Denpasar, yang mana peserta kegiatan tidak hanya berasal dari SMA N 7 Denpasar, tetapi juga SMA/SMK terdekat di Kota Denpasar. Kunjungan Sawit @School ini bertujuan untuk mengenalkan 24 Jam Bersama Sawit secara langsung kepada Siswa/i di sekolah.

Baca juga: Polda Kalbar bilang masyarakat terkena peluru hampa alami luka ruam kulit

Baca juga: Presiden Jokowi sayangkan perlakukan diskrminatif UE soal kelapa sawit RI