Pemkab Kupang masih butuh dukungan TNI bangun daerah itu

id NTT,pertamina,Kota Kupang

Pemkab Kupang masih butuh dukungan TNI bangun daerah itu

Sejumlah anak bergembira saat air bersih yang diresmikan oleh TNI AD dan Pertamina resmi mengalir di Desa Manusak, Kabupaten Kupang, NTT, Selasa (30/7/2024). (ANTARA/Kornelis Kaha)

Kami punya 24 Kecamatan, 1.614 desa dan 17 kelurahan yang kondisi infrastrukturnya belum ideal akibat kondisi geografis yang luas dan sulit untuk dijangkau, karena itu kehadiran TNI AD sangat membantu kami...

Kupang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur, menyatakan masih membutuhkan dukungan dari TNI AD dalam membantu membangun berbagai sarana prasarana di wilayah kabupaten Kupang yang sebagian daerahnya masih tertinggal.

"Kami punya 24 Kecamatan, 1.614 desa dan 17 kelurahan yang kondisi infrastrukturnya belum ideal akibat kondisi geografis yang luas dan sulit untuk dijangkau, karena itu kehadiran TNI AD sangat membantu kami," kata Pj Bupati Kupang Alexon Lumba di Kupang, Rabu, (31/7).

Menurut dia, berbagai bantuan seperti yang sudah dilaksanakan dan sedang dikerjakan saat ini seperti bantuan sumur bor yang sudah diresmikan pada Selasa (30/7) kemarin akan membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Alexon menilai bahwa kehadiran TNI AD di Kabupaten Kupang merupakan salah satu afirmasi pembangunan yang paling efektif di Kabupaten yang berbatasan dengan Timor Leste tersebut.

"Sumur bor bagi masyarakat di Desa Manusak hasil kerja sama TNI AD dengan Pertamina sangat membantu masyarakat mengatasi masalah air bersih dan irigasi," ujar dia.

Menurut dia, kegiatan dimulainya pembangunan rumah tidak layak huni (RLTH) oleh TNI AD dan Pertamina pada Selasa (30/7) kemarin diharapkan dapat membantu dan meringankan beban masyarakat di daerah itu.

Menurut dia, adanya bantuan sumur bor sebanyak tiga unit bagi masyarakat Desa Manusak tentu akan membantu warga sekitar dari masalah krisis air apalagi saat musim kemarau seperti saat ini.

Dia berharap agar 10 unit rumah yang akan direnovasi kerja sama TNI AD dan Pertamina itu bisa dijaga dan dirawat dengan baik dan dimanfaatkan sebaik mungkin.

Sebelumnya pada Selasa (30/7) kemarin, KSAD Jenderal Maruli Simanjuntak bersama Dirut PT Pertamina Nicke Widyawati melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kupang.

Baca juga: Panglima mutasi 256 pati, termasuk jabatan strategis

Di Kabupaten Kupang keduanya meresmikan 2.664 titik sumur bor yang sudah dibangun dan beroperasi di seluruh Indonesia. Selai itu juga peletakan batu pertama pembangunan RLTH bagi warga sekitar.

Baca juga: Pemkab Mabar apresiasi TNI AL lakukan Operasi Trisila-24 III

Dalam kesempatan itu juga diberikan bantuan sembako sebanyak 1.000 unit kepada masyarakat yang membutuhkan sebagai bentuk program TJSL PT Pertamina.*