Menteri Rini resmikan gereja katolik Hinga

id MENTERI RINI

Menteri Rini resmikan gereja katolik Hinga

Menteri BUMN Rini Soemarno meresmikan prasasti Gereja St Martinus di Hinga, Pulau Adonara, Flores Timur, NTT, Rabu (7/3). Antara Foto/Kornelis Kaha (Antara Foto/Kornelis Kaha)

"Awal renovasi gereja ini dilakukan oleh pihak PT. Telkom dan saat ini saya datang untuk meresmikannya,"  katanya dalam sambutannya dihadapan ratusan masyarakat di desa tersebut.


Adonara, Flores Timur (AntaraNews NTT) - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno meresmikan gereja Katolik Santo Martinus Hinga di pulau Adonara, Kecamatan Kelubagolit, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Rabu, (7/3).



"Awal renovasi gereja ini dilakukan oleh pihak PT. Telkom dan saat ini saya datang untuk meresmikannya," katanya dalam sambutannya dihadapan ratusan masyarakat di desa tersebut.



Rini yang merupakan satu-satunya menteri pertama yang mengunjungi Pulau Adonara tersebut mengatakan renovasi gereja itu bagian dari perhatian pihak BUMN terhadap perbaikan infrastruktur, baik rumah ibadah dan pendidikan di pulau Adonara.



Tidak hanya merenovasi gereja Santo Martinus Hinga, sejumlah BUMN juga membantu merenovasi dua mesjid yakni di Masjid Nur Saadah Puhu dan Masjid Besar Jabal Nur. Disamping itu juga bantuan kelistrikan, pendidikan serta bantuan sarana pendidikan dan sarana air bersih,? tuturnya.



Dalam kesempatan tersebut juga Menteri Rini melakukan peletakan batu pertama renovasi lima kelas SMP Katolik Awas Hinga yang sudah sangat memprihatinkan.



Renovasi sekolah tersebut diharapkan dapat mendorong peningakatan sarana belajar yang lebih baik ?bagi siswa sekolah tersebut.



"Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh BUMN yang terlibat dalam pemberian bantuan bagi perbaikan infrastruktur dasar, kelistrikan, perbaikan rumah ibadah dan pendidikan di wilayah Nusa Tenggara Timur," katanya.



Menurutnya bantuan itu merupakan wujud nyata dan kepedulian BUMN sebagai agen pembanguan sekaligus perpanjangan tangan pemerintah. Iapun berharap semangat itu tetap terus dijaga dan BUMN-BUMN terus meningkatkan kepeduliannya terhadap masyarakat, terutama yang berada di wilayah terpencil.



Usai dari Adonara Menteri BUMN juga menyempatkan diri berinteraksi dengan sejumlah anak-anak di Sekolah Dasar Luar Biasa di Kecamatan Weri, Kota Larantuka.