Artikel - Melihat kesiapan Labuan Bajo sebagai tuan rumah KTT Ke-42 ASEAN

id asean,ktt asean,asean summit,labuan bajo,manggarai barat,ntt,artikel,presiden,flores,jalan,hotel,rumah sakit,Artikel labuan bajo Oleh Fransiska Mariana Nuka

Artikel - Melihat kesiapan Labuan Bajo sebagai tuan rumah KTT Ke-42 ASEAN

Presiden RI Joko Widodo mengunjungi Gua Batu Cermin dan melihat produk UMKM, Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Ahad (23/4/2023) siang. ANTARA/Fransiska Mariana Nuka

Mereka pun berharap momen KTT ASEAN menjadi ajang promosi wisata sehingga nantinya para tamu delegasi ASEAN dapat kembali lagi ke Labuan Bajo pada lain waktu...
Labuan Bajo (ANTARA) - Daerah pariwisata super-prioritas Labuan Bajo, yang merupakan Ibu Kota Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, terpilih menjadi tuan rumah penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Ke-42 ASEAN/ASEAN Summit pada tanggal 9-11 Mei 2023.

Pertemuan bertaraf internasional di daerah pariwisata Labuan Bajo ini menyita banyak perhatian. Namun, seberapa siap Labuan Bajo untuk menggelar kegiatan yang dihadiri para kepala negara ASEAN nanti? Apakah pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, sarana kesehatan, dan akomodasi di Labuan Bajo memang siap menyambut tetamu penting?


Infrastruktur jalan