Danrem 161/Wira Sakti resmikan sumur bor di Kupang

id NTT,Kota Kupang,TNI sumur bor,Air bersih

Danrem 161/Wira Sakti resmikan sumur bor di Kupang

Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes menyiram sejumlah anak sekolah usai peresmian sumur bor di SD Camplong II, Kabupaten Kupang. ANTARA/Ho-Penrem 161/Wira Sakti

Kita patut bersyukur kepada Tuhan, karena melalui manusia yang dikasihi Tuhan, Bapak Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc yang mana sejak beliau menjadi Pangdam sudah memikirkan tentang air, maka sekarang bapak Kasad disebut Bapak Air...

Kupang (ANTARA) - Komandan Korem 161/Wira Sakti Kupang Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes meresmikan sumur bor di Sekolah Dasar (SD) Inpres Camplong II, Desa Camplong 2 Kecamatan Kupang Timur, Kabupaten Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Dalam keterangan tertulis yang diterima di Kupang, Minggu, (25/2/2024) Komandan Korem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Joao Xavier Barreto Nunes menyampaikan rasa syukur dan terima kasih pada Tuhan karena melalui Bapak Kasad kebutuhan air warga bisa terpenuhi.

"Kita patut bersyukur kepada Tuhan, karena melalui manusia yang dikasihi Tuhan, Bapak Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc yang mana sejak beliau menjadi Pangdam sudah memikirkan tentang air, maka sekarang bapak Kasad disebut Bapak Air, karena punya misi yang besar untuk dan bagaimana Pulau Timor yang kering ini penuh dengan suka cita yaitu adanya air," ujar dia.
Dalam kesempatan tersebut dia juga menyampaikan pesan Kasad TNI AD yang mana berharap agar TNI AD bersama rakyat bersatu dengan alam untuk NKRI.
“Oleh karena itu maka kita harus memelihara alam salah satunya dengan menanam pohon, dan dengan Jumat Bersih, Sabtu Hijau dan Minggu Seroja (sehat jasmani rohani)," ungkap Danrem 161/Wira Sakti.
Dalam kesempatan ini Danrem 161/Wira Sakti membagikan Kaos Gejala (Gerakan Jaga Alam Jaga Air) kepada masyarakat.

Sementara Kepala Desa Camplong 2, Melkianus Faot menyampaikan terima kasih kepada Danrem 161/Wira atas atas pembangunan sumur bor itu.

"Atas nama masyarakat Desa Camplong 2, kami menyampaikan terima kasih atas bantuan sumur bor ini, yang mana pembangunannya diperjuangkan oleh kepala sekolah bersama orang tua murid," katanya.

Kades Camplong 2 menggambarkan situasi dan kondisi sebelum dibangunnya sumur bor di mana sejak sekolah tersebut berdiri pada tahun 1981, setiap hari, setiap anak membawa air satu liter sebagai kebutuhan bersama di sekolah.

Maka menurut dia, dengan adanya pembangunan sumur bor itu sekolah tersebut tidak lagi kekurangan air bersih yang dapat digunakan untuk keperluan di toilet sekolah.

“Kami percaya Tuhan menyertai bapak-bapak yang telah membantu kami, masyarakat terutama ini di Dusun 4 dan 5," katanya.

Ia berharap kepada bapak TNI untuk tidak bosan- bosan menerima keluhan mereka sehingga ikut mengatasi persoalan yang ada di masyarakat.

"Lewat kesempatan ini kami percaya TNI khususnya TNI AD makin kuat, itulah harapan kami ke depan," ujar dia.

Kepala Sekolah SD Inpres Camplong II, Viktorianus Suan, menilai bahwa peresmian dan pemanfaatan sumur bor merupakan sebuah kebanggaan, bagi mereka semua, karena impian untuk memiliki air bersih menjadi nyata.

“Salah satu masalah kami, yaitu kesulitan air sejak sekolah ini berdiri tahun 1981. Dengan bantuan pembangunan sumur bor, maka terjawab sudah," tambah dia.

Baca juga: Kerja sama WVI-Indomaret sambungkan air untuk 200 rumah di NTT

Baca juga: Polda NTT siapkan alat inovasi air bersih bagi warga terdampak erupsi

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Danrem 161/Wira Sakti resmikan sumur bor di Kabupaten Kupang