Labuan Bajo (ANTARA) - Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Maumere menggelar pelatihan kesiapsiagaan guna menghadapi Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 di Maumere, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT).
"Peserta berjumlah 65 orang dan kegiatan diisi pemberian materi dari tiap instansi dan diskusi," kata Kasiop Kantor SAR Maumere Suryaman dalam keterangan yang diterima di Labuan Bajo, Kamis, (12/12).
Ia menambahkan puluhan peserta tersebut berasal Kantor Basarnas Maumere, Lanal Maumere, KSOP Maumere, BPBD Sikka serta BMKG Fransiskus Xaverius Seda Sikka.
"Pelatihan kesiapsiagaan mengangkat melalui latihan kesiapsiagaan menghadapi Natal dan tahun baru, kita tingkatkan sinergitas potensi SAR guna memberikan pelayanan jasa SAR yang prima di wilayah kerja Kantor Basarnas Maumere," ujarnya.
Ia menjelaskan sinergi dan kolaborasi seluruh pihak sangat dibutuhkan guna kelancaran kegiatan Natal dan tahun baru di daerah itu.
"Kita semua menyadari bahwa berbagai bencana, kecelakaan dan musibah yang terjadi membutuhkan pelayanan jasa pencarian dan pertolongan yang cepat untuk menyelamatkan jiwa dan dengan memasuki Desember yang merupakan hari besar keagamaan Natal sangat dibutuhkan aksi awal dari unsur tim SAR gabungan untuk memperkuat koordinasi dan sinergitas," ungkapnya.
Ia juga berharap, agar kegiatan tersebut semakin mempererat kerja sama, terlebih dalam mendukung operasi SAR di wilayah itu.
Baca juga: Kapal rombongan Calon Gubernur Malut terbakar, lima tewas
Baca juga: Tim SAR evakuasi nelayan jatuh saat memancing di Alor
"Kami sangat bahagia dan bangga kepada seluruh unsur Tim SAR gabungan karena selama ini telah terjalin koordinasi dan sinergitas, semoga dengan ada kegiatan ini semakin mempererat kinerja kita di bidang kemanusiaan ini dan meningkatkan pengetahuan kita akan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) masing-masing dalam mendukung operasi SAR," katanya.