Perdana Menteri Sudan Abdallah Hamdok ditahan

id Sudan,perdana menteri,tahanan rumah

Perdana Menteri Sudan Abdallah Hamdok ditahan

Perdana Menteri Sudan Abdallah Hamdok. (REUTERS//MOHAMED NURELDIN ABDALLAH)

...Sejak ada percobaan kudeta pada September, Sudan berada di ujung tanduk
Kairo, Khartoum (ANTARA) - Perdana Menteri Sudan Abdallah Hamdok dikenai tahanan rumah setelah pasukan militer yang tak teridentifikasi mengepung kediamannya pada Senin, (25/10).

Peristiwa itu dilaporkan oleh saluran televisi Al Hadath, yang mengutip sumber-sumbernya tanpa menyebutkan nama mereka.

Kebenaran laporan tersebut masih belum bisa dipastikan secara independen.

Sumber-sumber di kalangan keluarga mengatakan kepada Reuters bahwa satu pasukan militer juga menyerbu kediaman penasihat media PM Hamdok, Senin.

Sang penasihat media kemudian ditahan oleh pasukan tersebut.

Dari Khartoum, dilaporkan bahwa pasukan militer menangkap beberapa anggota kepemimpinan sipil Sudan pada Senin pagi.

Penangkapan terjadi saat sebuah kelompok prodemokrasi terkemuka mengimbau masyarakat Sudan agar turun ke jalan untuk berdemonstrasi menentang kudeta militer.

Militer Sudan belum memberikan komentar.

Al Hadath TV mengutip beberapa sumber yang mengatakan bahwa, selain menempatkan Hamdok menjadi tahanan rumah, pasukan militer tak dikenal juga menangkap empat menteri kabinet dan satu anggota sipil dari dewan kedaulatan yang berkuasa.

Sejak ada percobaan kudeta pada September, Sudan berada di ujung tanduk.

Upaya kudeta itu memicu aksi saling tuding antara militer dan kelompok-kelompok sipil, yang sebelumnya akan berbagi kekuasaan pascakejatuhan Presiden Sudan Omar al-Bashir pada 2019.

Baca juga: Militer Sudan usir pasukan Ethiopia dari perbatasan

Bashir terguling dari kursi kepemimpinan setelah demonstrasi berlangsung selama berbulan-bulan.

Baca juga: Sudan tangkap dalang di balik percobaan kudeta yang gagal

Kesepakatan soal transisi politik, yang dicapai pascakejatuhan Bashir, diniatkan untuk mewujudkan penyelenggaraan pemilihan umum pada akhir 2023.
(Antara/Reuters)