Jakarta (ANTARA) - Kementerian Dalam Negeri mengimbau pemerintah daerah agar mempercepat realisasi anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD), serta tidak ragu dalam melaksanakan kegiatan dan anggaran.
Terlebih, kata dia ada dukungan yang kuat dari forum koordinasi pimpinan daerah (Forkopimda), termasuk dari aparat pengawas internal pemerintah (APIP) maupun aparat penegak hukum (APH).
Fatoni juga meminta pemda agar melakukan percepatan kegiatan dan penyelesaian administrasi dan laporan pertanggungjawaban, baik fisik maupun keuangan di masing-masing organisasi perangkat daerah (OPD).
Meskipun melakukan percepatan kegiatan, Fatoni tetap mengingatkan pemda agar memegang prinsip kecermatan dan kehati-hatian dalam merealisasikan anggaran.
Sebelumnya, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian mengingatkan daerah perlu memaksimalkan APBD guna pengendalian inflasi daerah.
Forkompinda dan pihak terkait pun menurut dia juga perlu memberikan pendampingan pada daerah agar tidak ragu-ragu untuk menggunakan instrumen keuangan APBD.
Baca juga: Kemenkeu sebut dana Rp 3 triliun milik pemda di NTT mengendap di RKUD
Baca juga: Presiden perintahkan daerah gunakan APBD untuk tahan inflasi
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemendagri tekankan daerah percepat realisasi APBD