Jakarta (ANTARA) - Jakarta Popsivo Polwan membuka kompetisi putri Proliga 2026 dengan kemenangan atas Medan Falcons dengan skor 3-0 (25-20, 25-19, 25-14) pada laga yang digelar di GOR Terpadu A Yani, Pontianak, Kamis.
"Kami tentu senang dengan hasil ini. Musim baru saja dimulai dan kami belum banyak menjalani pertandingan uji coba. Jadi kami terus mengembangkan tim melalui laga-laga resmi (Proliga-red)," ujar pelatih Pospivo Darko Dobreskov usai pertandingan.
Meski menang, Dobreskov menilai masih banyak kekurangan dari timnya. Oleh karena itu, dia meminta anak-anak asuhnya agar tidak cepat puas.
Menurut dia, keunggulan kualitas individu tidak akan memberikan dampak apa pun tanpa disertai kerja keras dan konsistensi.
Sementara pemain Popsivo Polwan, Gendis, mengakui bahwa timnya lebih siap di Proliga 2026 dengan berbagai persiapan yang dilakukan.
"Akan tetapi, masih ada beberapa hal yang harus kami perbaiki. Evaluasi penting agar penampilan kami ke depan bisa lebih solid," kata Gendis.
Saat bersua Medan Falcons, Popsivo tampil mendominasi sejak awal pertandingan.
Mereka menghujani Medan Falcons dengan servis tajam dan serangan cepat yang membuat sang lawan tidak bisa memberikan perlawanan berarti.
Situasi tersebut tidak berubah dari set pertama sampai ketiga hingga akhirnya Jakarta Popsivo Polwan, runner-up Proliga 2025, menutup pertandingan dengan kemenangan tiga set langsung.
Pelatih Medan Falcons Marcos Sugiyama mengakui kekalahan timnya. Marcos menilai, skuadnya gagal memanfaatkan sejumlah peluang terutama pada beberapa poin krusial.
Dia menyatakan, kesalahan-kesalahan sendiri membuat timnya menuai kekalahan.
"Kami sebenarnya memiliki kesempatan, terutama pada dua set awal. Namun setelah poin ke-20, kami terlalu sering kehilangan angka dan itu memberi keuntungan bagi lawan," tutur Marcos
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Popsivo Polwan buka Proliga 2026 dengan kemenangan

