1.711 pasien COVID-19 di Kota Kupang masih dirawat

id NTT,COVID-19 kota kupang

1.711 pasien COVID-19 di Kota Kupang masih dirawat

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Ernest Ludji. ANTARA/Benny Jahang

PasienĀ  dalam perawatan dan karantina mandiri di Kota Kupang saat ini hampir 95 persen merupakan kasus COVID-19 dari kluster transmisi lokal
Kupang (ANTARA) - Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Kupang mencatat sebanyak 1.711 orang pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur masih dirawat dan menjalani karantina mandiri.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Kupang, Ernest Ludji yang dihubungi di Kupang, Sabtu, (6/2) mengatakan, 1.711 orang yang sedang dirawat karena terinfeksi virus corona itu sebagian besar merupakan kasus COVID-19 dari kluster transmisi lokal.

Dia menambahkan, 1.711 orang pasien yang masih dalam perawatan itu terdiri dari laki-laki 789 orang dan perempuan 922 orang.

Ernes Ludji menyebutkan terdapat 218 orang pasien terkonfirmasi positif COVID-19 yang menjalani perawatan di rumah sakit dan 1.493 orang lainnya menjalani karantina mandiri.

"Pasien  yang dalam perawatan dan karantina mandiri di Kota Kupang ini hampir 95 persen merupakan kasus COVID-19 dari kluster transmisi lokal," tegasnya.

Ia mengatakan, kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Kota Kupang hingga Sabtu (6/2) tercatat 2.916 orang tersebar di 51 kelurahan dari enam kecamatan di Kota Kupang.

Baca juga: Kota Kupang berlakukan pembatasan pesta cegah penyebaran COVID

Baca juga: NTT siapkan 398 faskes jadi tempat vaksinasi


Ernest Ludji menambahkan, terdapat 1.132 orang pasien COVID-19 di ibu kota provinsi NTT ini yang telah dinyatakan sembuh.

Sementara pasien COVID-19 yang meninggal dunia menurut Ernest Ludji tercatat 73 orang.