Aston Kupang sajikan tema rock and roll sambut tahun baru

id Aston

Aston Kupang sajikan tema rock and roll sambut tahun baru

Perayaan menyambut tahun baru di hotel Aston Kupang (Antara/Kornelis Kaha)

Kita ingin menunjukkan bahwa  Aston Kupang pada tahun 2020 penuh dengan kreatifitas dan inovatif.
Kupang (ANTARA) - Aston Kupang Hotel and Convention Center Kupang menyajikan tema rock and roll bagi para pelanggannya dalam rangka menyambut  pergantian Tahun Baru 2020 di ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Timur tersebut. 

General Manager Aston Kupang Hotel and Convention Center Kupang Deddy S Thalib kepada wartawan di Kupang, Selasa (31/12) malam jelang pergantian tahun mengatakan bahwa tema itu sengaja diambil karena manajemen tersebut ingin agar pada tahun 2020 penuh dengan kreatifitas dan inovatif.

"Kita ingin menunjukkan bahwa  Aston Kupang pada tahun 2020 penuh dengan kreatifitas dan inovatif, " katanya. 

Pantauan Antara saat para tamu tiba,  semua tamu yang hadir menggunakan pakaian serba hitam,  selain itu juga sejumlah staf hotel tersebut juga menggenakan pakaian serba hitam dan wajah mereka penuh dengan ukiran-ukiran metal. 

Ia mengatakan pada tahun 2020 nanti hotel tersebut akan banyak mempunyai perubahan baik dari good ke great. Perubahan itu seperti perbaikan dari sisi fasilitas, service dan prodak yang pastinya menjadi lebih baik dari 2019.

Salah satu contoh perubahan yang dialami oleh hotel tersebut kata dia di tahun 2020 adalah akna adanya pelayanan atau fasilitas yang setara dengan hotel bintang lima. 

"Salah satu perubahan yang akan ditemui di hotel ini adalah, akan adanya fasilitas dan pelayanan yng setara dengan hotel bintang lima,  walaupun hotel ini bintang empat, " tambah dia. 

Dalam kesempatan tersebut juga para tamu disuguhkan dengan hadiah-hadiah menarik melalui penarikan undian dengan hadiah utamanya adalah satu unit motor. 

Para tamu undangan pun diajak ke lantai dua hotel tersebut untuk menyaksikan pesta kembang api. 

Perayaan pesta menyambut Tahun Baru 2020 tak hanya terjadi dihotel tersebut,  beberapa hotel lain juga ikut melaksanakan.  Sementara itu pemerintah provinsi NTT juga menyelenggarakan pesta kembang api fi halamn rumah jabatan gubernur NTT. ***3***