Kota Kupang bentuk tim relawan atasi sampah plastik

id ntt,kupang,relawan sampah plastik

Kota Kupang bentuk tim relawan atasi sampah plastik

Wali Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur, Jefri Riwu Kore. (Antara/ Benny Jahang)

Kami akan mengikutsertakan para tim relawan sampah plastik dalam program BPJS Kesehatan sehingga ada jaminan kesehatan bagi mereka

Kupang (ANTARA) - Pemerintah Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) membentuk tim relawan untuk membantu pemerintah setempat dalam mengatasi sampah plastik di ibu kota provinsi NTT itu.

Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore ketika dihubungi di Kupang, Minggu, mengapresiasi warga setempat yang secara sukarela menjadi relawan dalam mengatasi sampah plastik.

Tim relawan sampah plastik yang beranggota 32 orang itu terdiri dari para pemulung yang secara rutin mengumpulkan sampah plastik di daerah ini.

Menurut Jefri, kehadiran tim relawan membantu pemerintah dalam mendukung pelaksanaan misi Kupang Hijau dan program Kupang Bersih yang telah dicanangkan melalui Apel Siaga Kota Kupang bersih pada Juli lalu.

"Kami berterima kasih dan bangga atas partisipasi dan dukungan masyarakat untuk menjadi relawan dalam menanggulangi sampah plastik demi terwujudunya Kota Kupang yang indah dan bersih serta bebas sampah plastik," kata Jefri Riwu kore menanggapi telah dikukuhkanya tim relawan sampah plastik Kota Kupang, Sabtu (22/8).

Baca juga: Kota Kupang luncurkan aplikasi puskesmas daring

Baca juga: Warga Kota Kupang dukung Pantai Batu Kepala dikelola investor

Jefri menaeaskan Pemerintah Kota Kupang akan membantu masyarakat kurang mampu, khususnya mereka yang tergabung dalam tim relawan sampah plastik dalam hal jaminan kesehatan masyarakat.

"Kami akan mengikutsertakan para tim relawan sampah plastik dalam program BPJS Kesehatan sehingga ada jaminan kesehatan bagi mereka," ucapnya.