Artikel - Pentingnya deteksi dini tekan kasus kanker payudara

id YKPI, kanker payudara,remaja perempuan,kanker payudara pada remaja,Artikel kesehatan Oleh Indriani

Artikel - Pentingnya deteksi dini tekan kasus kanker payudara

Sosialisasi tentang deteksi dini kanker payudara oleh Yayasan Kanker Payudara Indonesia (YKPI) di SMA Taruna Nusantara, Magelang, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu. (ANTARA/HO-Dokumentasi Pribad)

Perempuan dapat melakukan pemeriksaan secara rutin melalui “Periksa Payudara Sendiri” atau SADARI dan “Periksa Payudara Klinis” atau SADANIS...

Sementara itu, Ketua Persit KCK Cabang III Grup 2 PCBS Kopassus Kartasura, Maya Catur, pada acara sosialisasi deteksi dini pencegahan kanker payudara mengatakan bahwa kanker masih menjadi penyakit mematikan nomor satu di dunia.

Kanker menjadi mematikan karena kebanyakan baru disadari setelah berada pada stadium lanjut. Untuk itu, pemeriksaan dini untuk melakukan pencegahan penyakit kanker sangatlah penting.

Edukasi terkait bahaya kanker payudara perlu diberikan kepada para perempuan,  karena perempuan memiliki tiga peranan penting yakni sebagai istri, ibu dan juga anggota Persit. Semua harus mempunyai kondisi yang prima, kesehatan yang baik agar dapat menjaga dan merawat keluarga dengan baik.

Dengan adanya sosialisasi yang dilakukan bersama YKPI, maka para perempuan diharapkan dapat menyadari akibat dari penyakit kanker payudara serta dapat mengetahui secara dini penyebab atapun pemicu terjadinya kanker payudara.

Sebelumnya, YKPI juga bekerja sama dengan Perhimpunan Dokter Bedah Indonesia (PERABOI) dan Perhimpunan Dokter Keluarga Indonesia (PDKI) terkait penyelenggaraan pelatihan deteksi dini kanker payudara untuk dokter umum.  Melalui kolaborasi dengan banyak pihak, maka diharapkan dapat menurunkan angka kejadian kanker payudara stadium lanjut di Tanah Air.

Baca juga: Vaksin HPV sejak dini penting untuk mencegah kanker serviks

Baca juga: Mari simak mitos dan fakta seputar kanker payudara

 



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pentingnya deteksi dini untuk tekan kasus kanker payudara di Indonesia