Harga kebutuhan pokok di pasaran Kupang masih stabil

id Harga

Harga kebutuhan pokok di pasaran Kupang masih stabil

Harga sejumlah komoditas di pasaran Kupang, Nusa Tenggara Timur tampak masih stabil pasca pelaksanaan Pemilu 2019. (ANTARA FOTO/Benny Jahang)

Harga sejumlah kebutuhan pokok di pasaran Kota Kupang, NTT relatif stabil pascapelaksanaan pemiilhan umum legislatif dan pemilu presiden pada Rabu, 17 April 2019.
Kupang (ANTARA) - Harga sejumlah kebutuhan pokok di pasaran Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur relatif stabil pascapelaksanaan pemiilhan umum legislatif dan pemilu presiden pada Rabu, 17 April 2019.

"Harga kebutuhan pokok seperti beras, gula pasir, bawang merah dan bawang putih tidak mengalami kenaikan," kata Fitri Saleh, salah seorang pedagang di Pasar Kasih Naikoten ketika ditemui Antara di lokasi pasar tersebut, Sabtu (20/4).

Untuk bawang putih yang dipasok dari Surabaya dijual dengan harga Rp20.000-25.000 per kilogram, sedangkan bawang merah yang dipasok dari beberapa daerah penghasil bawang merah lokal di NTT dijual dengan harga Rp20.000 per kilogram.

"Harga bawang merah relatif murah karena pasokan dari penghasil bawang merah di Pulau Semau, Rote, serta Oesao masih mencukupi," tegas Mex Saduk, salah seorang pedagang bawang di Pasar Kasih Naikoten.

Sedangkan untuk harga ayam potong di Pasar Kasih Naikoten dan Pasar Oebebo masih bertahan dengan harga Rp45.000 hingga Rp55.000 per ekor.

"Untuk ayam potong belum ada kenaikan harga. Pasokan ayam potong dari para peternak ayam sangat banyak," kata Sulastri, salah seorang pedagang ayam potong di Pasar Kasih Naikoten.

Untuk telur ayam dijual dengan harga Rp49.000-Rp50.000 per papan dan harga beras bertahan Rp9.500-Rp11.000 per kilogram.

"Harga beras masih stabil tidak ada kenaikan karena hasil panen dan pasokan beras dari luar Kota Kupang masih melimpah," kata Endang, salah seorang pedagang di Pasar Oebebo.

Baca juga: Penyuluh Fokus pada Komoditas Unggulan
Baca juga: UNDP kembangkan komoditas pertanian dan perkebunan di NTT