Jajaran Polres Kupang jadi bapak asuh anak stunting

id NTT,stunting,polres kupang,kapolres kupang

Jajaran Polres Kupang jadi bapak asuh anak stunting

Kapolres Kupang Polda Nusa Tenggara Timur AKBP FX. Irwan Arianto (ANTARA/Benny Jahang)

Kami sudah menyatakan komitmen untuk turut membantu Pemerintah Kabupaten Kupang dalam mengatasi stunting, dengan menjadi bapak asuh bagi anak-anak...

Kupang (ANTARA) - Jajaran Kepolisian Resort (Polres) Kupang Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) berkomitmen untuk menjadi bapak asuh guna membantu anak-anak yang sedang mengalami stunting atau kekerdilan di Kabupaten Kupang.

"Kami sudah menyatakan komitmen untuk turut membantu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kupang dalam mengatasi stunting, dengan menjadi bapak asuh bagi anak-anak yang sedang mengalami kekerdilan," kata Kapolres Kupang AKBP FX Irwan Arianto di Kupang, Kamis, (16/3/2023).

Kapolres Irwan Arianto mengatakan Kepolisian Polda NTT juga telah melakukan sosialisasi pencanangan orang tua asuh anak stunting yang digelar Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah NTT, Rabu (15/3/2023).

Ia berharap setelah dilakukan pencanangan orang tua asuh anak-anak stunting maka para anggota Polres Kupang harus bisa membantu pemkab dalam menurunkan angka stunting.

"Kami berusaha agar semua jajaran kepolisian di Polres Kupang menjadi bapak asuh bagi anak-anak yang mengalami stunting, sehingga masalah kekerdilan di Kabupaten Kupang bisa diatasi dengan sukses," kata Irwan Arianto.

Kepolisian Polres Kupang, lanjutnya, telah mendistribusikan bantuan sembako bagi para orang tua yang memiliki anak stunting yang diserahkan secara simbolis dalam kegiatan sosialisasi pencanangan bapak asuh bagi anak-anak stunting.

“Saya prihatin melihat anak-anak yang mengalami kekerdilan, untuk itu kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk menjadi orang tua asuh anak stunting di Kabupaten Kupang,” kata Kapolres.

Sementara itu Wakil Bupati Kupang Jerry Manafe mengapresiasi Polres Kupang yang telah bersedia untuk menjadi bapak asuh bagi anak-anak yang mengalami stunting.

"Kerja kolaborasi seperti ini sangat efektif dalam mengatasi stunting. Kami yakin apabila semua pihak bekerja sama seperti dilakukan jajaran TNI/Polri maka kasus stunting di Kabupaten Kupang akan berkurang," katanya.

Sesuai data pada Dinas Kesehatan Kabupaten Kupang, jumlah anak yang masih mengalami stunting mencapai 6.118 orang anak yang tersebar di 24 kecamatan.

Baca juga: Wabup Kupang bantu makanan tambahan anak tekan stunting

Baca juga: Wabup Kupang apresiasi pemerintah desa ikut atasi stunting