Partai Demokrat NTT gelar musyawarah daerah ke-4

id NTT,demokrat NTT

Partai Demokrat NTT gelar musyawarah daerah ke-4

Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur,Ferdinandus Leu (ANTARA/HO ISTIMEWA)

...pelaksanaan Musda kali ini juga berbeda karena dilakuan secara Virtual Kombinasi (Gabungan antara Musda terpusat dan zoom meeting)
Kupang (ANTARA) - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi NTT akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) Ke-4 yang rencananya diadakan pada tanggal 15 Oktober 2021 di Hotel Aston Kupang.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Nusa Tenggara Timur,Ferdinandus Leu dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Kupang, Kamis, (14/10) menyebutkan kegiatan Musda ke-4 ini sebagai bagian dari mekanisme organisasi yang diatur oleh Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Partai Demokrat.

“Musyawarah Daerah adalah forum pengambilan keputusan tertinggi Partai Demokrat di tingkat provinsi yang di gelar lima tahun sekali. Forum Musyawarah Daerah ini, dilaksanakan dalam rangka mengevaluasi perjalanan Partai Demokrat di Provinsi Nusa Tenggara Timur dalam kurun waktu lima tahun terakhir, sekaligus membahas dan mengambil sejumlah keputusan strategis mengenai arah, kebijakan, program dan kepemimpinan Partai Demokrat di Nusa Tenggara Timur untuk lima tahun ke depan, demi kejayaan Partai Demokrat di Nusa Flobamora tercinta," kata Ferdinandus Leu yang juga anggota Steering Commitee.
 
Dijelaskannya, pelaksanaan Musda kali ini juga berbeda karena dilakuan secara Virtual Kombinasi (Gabungan antara Musda terpusat dan zoom meeting).  

Ia mengatakan, Ketua Umum bersama pengurus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) akan mengikuti Musda secara virtual.

Sementara unsur Dewan Pimpinan Daerah, Unsur Dewan Pimpinan Cabang, Unsur Peninjau, Tamu dan undangan, serta Tim Advance  dan Panitia Musda mengikuti secara terpusat di Hotel Aston Kupang, denganmengikuti standar protokol COVID-19.
 
"Dalam era pandemi COVID-19, dimana NTT umumnya dan Kota Kupang khususnya berada di level 2 penerapan PPKM, maka pelaksanaan Musda ini tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat, termasuk juga menyiapkan Tim Medis dan ada dalam koordinasi yang baik dengan Tim Gugus Tugas COVID-19 Kota Kupang," kata Ferdinandus Leu.

Dia menjelaskan, kegiatan musda secara daring merupakan bentuk adaptasi Partai Demokrat terhadap situasi Pandemi COVID-19 sekaligus dukungan terhadap Pemerintah terkait upaya mengatasi penyebaran virus COVID-19.

Sementara itu, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono, yang kerap disapa AHY, kata Ferdinandus Leu,  saat memberikan pembekalan kepada panitia daerah, menitipkan pesan agar seluruh kader dan peserta Musda untuk menjunjung tinggi amanah Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Partai. Sebab dengan menjunjung tinggi AD/ART partai,  merupakan bentuk keteladanan luar biasa dalam praktek berpartai politik.

Baca juga: Survei New Indonesia: Demokrat geser Golkar

Baca juga: Demokrat di NTT solid dukung kepemimpinan Ketua Umum AHY