2.518 nakes di zkota Kupang sudah mendapat vaksin dosis tiga

id NTT,vaksinasi COVID-19,kota kupang

2.518 nakes di zkota Kupang sudah mendapat vaksin dosis tiga

Petugas medis sedang melakukan vaksinasi terhadap salah seorang warga Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur dalam kegiatan vaksinasi massal. ANTARA/ Benny Jahang

...Capaian vaksinasi untuk tenaga kesehatan di Kota Kupang juga termasuk tinggi mencapai 72,84 persen
Kupang (ANTARA) - Sebanyak 2.518 orang tenaga kesehatan di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur telah mendapat vaksinasi COVID-19 dosis tiga guna mengantisipasi terpapar virus corona.

"Capaian vaksinasi untuk tenaga kesehatan di Kota Kupang juga termasuk tinggi mencapai 72,84 persen," kata Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Kupang, Ernest Ludji di Kupang, Minggu, (24/10).

Vaksinasi dosis ketiga telah dilakukan terhadap 2.518 tenaga kesehatan atau 72,84 persen.

Menurut dia , pemberian vaksinasi terhadap tenaga kesehatan terus dilakukan sehingga seluruh tenaga kesehatan di ibu kota Provinsi NTT itu bisa mendapat vaksinasi dosis ketiga.

Ia juga menambahkan untuk vaksinasi dosis pertama di Kota Kupang saat ini telah mencapai 81,57 persen dengan sasaran 272.130 orang.

Sementara untuk suntikan vaksinasi dosis kedua telah dilakukan terhadap 181.338 orang atau 53,79 persen.

Menurut dia, pemberian vaksinasi masih terus dilakukan di Puskesmas-Puskemas dengan sasaran warga yang belum melakukan vaksinasi sehingga target pemerintah Kota Kupang hingga Desember 2021 semua sasaran atau 333.628 jiwa sudah mendapat vaksinasi COVID-19.

"Kami berharap warga Kota Kupang yang belum melakukan vaksinasi untuk segera melakukan vaksin sehingga tidak mudah terpapar COVID-19,"tegasnya.

Ia mengatakan semakin menurunnya kasus positif COVID-19 di Kota Kupang merupakan dampak dari semakin banyaknya warga yang melakukan vaksinasi.

Baca juga: Pemkab Manggarai Timur percepat vaksinasi COVID-19 bagi ibu hamil

Baca juga: Kebersamaan, kunci sukses capaian vaksinasi Kota Kupang