Kupang (ANTARA) - Komandan Korem 161/Wirasakti Kupang, NTT, Brigjen TNI Legowo Jatmiko mengimbau para prajurit agar selalu manunggal dengan masyarakat dalam rangka membantu mereka.
"Dalam peringatan Hari Infanteri Ke-73 ini ada pesan yang bisa diambil dari para prajurit bahwa TNI harus tetap manunggal dengan masyarakat sesuai pesan Panglima Besar Jenderal Sudirman," katanya di Kupang, Minggu (19/12).
Hal ini disampaikannya usai memimpin upacara peringatan Hari Infanteri Ke-73 yang digelar di Markas Kompi Senapan B Naibonat, Kabupaten Kupang.
Baca juga: Danrem resmikan gereja yang dibangun oleh TNI di Kupang
Baca juga: Danrem Jatmiko : TNI selalu siap dalam penanggulangan bencana alam
Ia berpesan agar prajurit tidak melupakan sejarah. "Tadi kita lihat sendiri ada parade prajurit keamanan rakyat yang dikenal dengan pasukan tradisional. Nah sejarah seperti ini tidak boleh kita lupakan," tambah dia.
Ia mengatakan dengan tema "Infanteri yang Solid, Visoner, dan Profesional", hal itu mencerminkan satu kesatuan yang bersatu maka akan memiliki jiwa korsa kuat dan dinamis.
Selain itu, katanya, memiliki kemauan untuk menjadikan kesatuan lebih baik dan memiliki visi yang jauh ke depan sehingga dapat memprediksi tantangan yang dihadapi
Dalam kesempatan itu digelar pula vaksinasi untuk warga dan remaja di Kabupaten Kupang guna mempercepat capaian vaksinasi COVID-19 di daerah ini.
Hari Infanteri, Danrem harapkan manunggal TNI-rakyat tetap terjaga
"Dalam peringatan Hari Infanteri Ke-73 ini ada pesan yang bisa diambil dari para prajurit bahwa TNI harus tetap manunggal dengan masyarakat sesuai pesan Panglima Besar Jenderal Sudirman," k