Wisatawan ke Pulau Padar menurun

id tnk komodo

Wisatawan ke Pulau Padar menurun

Sejumlah kapal-kapal berlabuh di pesisir pantai Pulau Padar di Taman Nasional Komodo (TNK), Manggarai Barat, NTT (29/11/2018). Otoritas Taman Nasional Komodo mencatat jumlah wisatawan yang berdatangan ke kawasan wisata itu menurun drastis dari yang semula 200-300 orang per hari, kini hanya mencapai 100an orang per hari. (ANTARA Foto/Kornelis Kaha.

 "Saat ini sedang 'low season' jadi jumlah kunjungan wisatawan menurun jika dibandingkan pada 'high season'," kata Pengawas Tiketing masuk Pulau Padar Supriyitno.
Kupang (Antara News NTT) - Jumlah kunjungan wisatawan ke Pulau Padar yang masuk dalam kawasan wisata Taman Nasional Komodo (TNK) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur menurun dalam beberapa bulan terakhir ini.

"Saat ini sedang 'low season' jadi jumlah kunjungan wisatawan menurun jika dibandingkan pada high season," kata Pengawas Tiketing masuk Pulau Padar Supriyitno kepada Antara di Kupang, Jumat (30/11).

Untuk Low Season jumlah kunjungan wisatawannya hanya mencapai 100-150 orang yang berkunjung ke pulau itu untuk menyaksikan pemandangan alam di daerah tersebut. 

Namun jika dibandingkan dengan musim high season jumlah kunjungan wisatawannya bisa mencapai 300-400 wisatawan. "Itu jumlah total dari wisatawan mancanegara serta wisatawan domestik yang berkunjung ke sini," tambah dia.

Supriyitno menambahkan bulan-bulan low season itu seperti Oktober hingga bulan Maret tahun berikutnya.

Sementara itu high season pada April hingga September. Namun saat musim liburan seperti Juni, Juli hingga Agustus jumlah kunjungan kata dia bisa lebih dari 500 pengunjung.

Harga tiket ujar dia, bagi wisatawan mancanegara mencapai Rp185 ribu per orang, dan belum termasuk jika sejumlah wisman itu ingin menyelam harganya mencapai Rp225 ribu per orang.

Baca juga: Wisman kagumi keindahan alam TN Komodo
Baca juga: Ekosistem bawah laut TNK terjaga baik


Sementara itu bagi wisatawan domestik tiket masuk ke pulau Padar mencapai Rp35 ribu per orang, dan jika hendak menyelam tinggal menambahkan uang sebesar Rp37 ribuan per orang.

Satu tiket yang dibeli tersebut kata dia bisa berlaku selama satu hari penuh. Dan satu tiket itu pula berlaku untuk bagi tiga pulau yang dikunjungi. "Misalnya setelah beli tiket di Pulau Padar, wisatawan bisa berkunjung ke Pulau Komodo atau juga ke Pulau Rinca," tambah dia.

Terkait mayoritas kunjungan wisatawan ke pulau Padar, kata dia untuk saat ini lebih banyak berasal dari wisatawan domestik karena memang sudah banyak penerbangan langsung dan aksesnya sudah lancar ke Labuan Bajo.