Pangdam Udayana Berkunjung ke Perbatasan

id Pangdam

Pangdam Udayana Berkunjung ke Perbatasan

Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Komaruddin Simanjuntak (kanan) didampingi Komandan Korem 161/Wirasakti Kupang Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa (kiri) saat berkunjung ke perbatasan RI-Timor Leste. (Foto ANTARA)

"Panglima sudah tiba, saat ini sedang beristirahat sebentar kemudian akan terbang ke kawasan perbatasan di sektor barat," kata IBP Diana S.
Kupang (Antara NTT) - Panglima Kodam IX/Udayana Mayjen TNI Komaruddin Simanjuntak berkunjung ke wilayah perbatasan Indonesia-Timor Leste untuk melihat dari dekat kehidupan para prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI-Timor Leste.

"Panglima sudah tiba, saat ini sedang beristirahat sebentar kemudian akan terbang ke kawasan perbatasan di sektor barat," kata Kepala Penerangan Korem 161/Wirasakti Kupang Mayor Arm IBP Diana S di Kupang, Senin.

Sebelumnya, pascadilantik menjadi Pangdam mengantikan Mayjen TNI Kustanto Widiatmoko beberapa waktu lalu, Komaruddin sempat melakukan kunjungan kerja untuk pertama kalinya dengan meninjau prajurit TNI di dua pulau terluar yakni Batek dan di Pulau Ndana.

Dalam kunjungan keduanya ke wilayah perbatasan itu, kata Diana, akan memberikan pengarahan serta semangat juang kepada para prajurit TNI yang menjaga wilayah perbatasan negara.

"Hari ini langsung kembali lagi ke Kupang, karena sore nanti akan menggelar safari Ramadhan dengan sejumlah personel TNI di wilayah Korem 161/Wirasakti Kupang khususnya di daratan Pulau Timor," tambahnya.

Kedatangan kembali Pangdam ke Kupang langsung dijemput oleh Komandan Korem 161/Wirasakti Kupang Brigjen TNI Teguh Muji Angkasa bersama sejumlah pejabat daerah di Kota Kupang.

"Untuk kegiatan hari ini Pangdam hanya melakukan kunker ke perbatasan dan mengelar Safari Ramadhan di Kupang," tambahnya.

Sementara itu untuk kegiatan pada Selasa (6/6) besok, Pangdam dijadwalkan akan meninjau RS TNI Wirasakti yang berada di Kupang untuk melihat secara langsung fasilitas di RS tersebut dan kesiapan tenaga medisnya.

Dalam kunjungan perdananya di pulau terluar Batek dan pulau Ndana, Pangdam juga meminta agar pasukan di wilayah perbatasan bisa menjaga kedaulatan negara khususnya di kedua pulau itu.

TNI sendiri diminta untuk tidak melakukan hal-hal yang dapat merusak nama baik institusi TNI. Selain melakukan tugas utamanya sebagai penjaga wilayah perbatasan, tugas lain seperti membantu masyarakat juga harus dilakukan.