396 KPM di Sikka terima subsidi minyak goreng

id Bpnt, blt minyak goreng, sikka, ntt

396 KPM di Sikka terima subsidi minyak goreng

Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diego menyalurkan secara simbolis Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan subsidi minyak goreng bagi warga di Aula Kantor Desa Bloro, Kecamatan Nita, Sikka, NTT, Kamis (21/4/2022) (ANTARA/HO-Dokumentasi Pribadi)

...Jumlah KPM di Sikka untuk Mei 2022 ini sebanyak 26.565 yang terbagi dalam 35 titik pembagian

Maumere, NTT (ANTARA) - Sebanyak 396 keluarga penerima manfaat (KPM) di Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, NTT menerima bantuan pangan non tunai (BPNT) dan subsidi minyak goreng yang disalurkan melalui PT Pos Indonesia Cabang Maumere.

"Jumlah KPM di Sikka untuk Mei 2022 ini sebanyak 26.565 yang terbagi dalam 35 titik pembagian," kata Executive Manager PT Pos Indonesia Cabang Maumere Wagimuntoro Wijoseno dalam keterangan yang diterima di Maumere, Jumat, (22/4).

Penerima bantuan di Kecamatan Nita tersebut terbagi dalam tiga desa, yakni Desa Lusitada sebanyak 140 KPM, Desa Bloro 126 KPM, dan desa Riit sebanyak 130 KPM. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Bupati Sikka Fransiskus Roberto Diego di Aula Kantor Desa Bloro, Nita, Kamis.

Adapun jumlah bantuan yang diberikan yakni Rp200 ribu per bulan untuk BPNT dan subsidi minyak goreng sebesar Rp100 ribu per bulan. Dua jenis bantuan ini diberikan untuk tiga bulan yakni bulan April, Mei, dan Juni. Dengan demikian, total BPNT yang diberikan ialah Rp600 ribu dan Rp300 untuk subsidi minyak goreng.

Bupati Sikka yang akrab disapa Robi Idong ini mengapresiasi kinerja berbagai pihak terutama Dinas Sosial yang melakukan penginputan data dengan baik. Berkat data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) yang ada, warga Sikka bisa menikmati bantuan pemerintah itu. Dia pun meminta aparat desa untuk terus melakukan pembaharuan DTKS agar data warga yang masih bermasalah bisa terselesaikan sehingga bantuan bisa diterima.

Baca juga: Karantina Pertanian Ende sita ternak ayam dan tanaman di Sikka

Baca juga: Rasio desa berlistrik tiga kabupaten di Flores dekati 100 persen

Kini, PT Pos Indonesia telah menyalurkan dua bantuan itu bagi 18.538 KPM atau sebesar 69,78 persen di Sikka. Mereka pun masih menyelesaikan penyaluran bantuan bagi 8.027 KPM lainnya.